Ini Orangnya yang Sering Nodong Wisawatan di Jembatan Ampera, Modusnya Pura-pura Ngamen
Kedua tersangka menjalani pemeriksaan di Mapoda Sumsel, Kamis (08/12)-foto : abdus salam-palpos-
PALEMBANG, PALPOS.ID - Dua kawanan spesialis penodongan terhadap wisatawan di jembatan Ampera dengan modus pura-pura ngamen tertangkap.
Keduanya diringkus jajaran Unit 1 Subdit 3 Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel, Selasa, 6 Desember 2022. Kedua tersangka yakni Robiansyah (30), warga 7 Ulu Palembang dan Agus Saputra (23), warga Tangga Buntung Palembang.
Keduanya diamankan saat berada di bawah jembatan Ampera 7 Ulu, Selasa (06/12) kemarin. Korban kawanan ini yakni Munawir (40) warga Desa Sukaraja, Pangkalan Balai, Kabupaten Banyuasin.
Kasubdit 3 Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel Kompol Agus Prihandinika menyampaikan, bahwa kedua tersangka sudah diamankan pihaknya.
"Ya kita ketahui bahwa terakhir kedua tersangka menodong turis asal Pangkalan Balai kabupaten Banyuasin saat photo selfi di atas jembatan Ampera," ungkapnya, Kamis (08/12).
Lanjut Agus, kejadian bermula saat korban berfoto di jembatan Ampera. Lalu, datang dua pelaku meminta uang sambil mengacungkan pisau. Lantaran takut, korban memberikan uang. Namun pelaku ikut juga merampas sebuah handpone milik korban.
"Selain mengamankan pelaku, anggota kami menyita barang bukti berupa satu bila senjata tajam jenis pisau," kata Agus.
Lebih lanjut Agus menambahkan, bahwa kedua pelaku dijerat dengan pasal 365 KUHP.
Kepada polisi tersangka mengakui perbuatannya. Menurut keduanya, awalnya ngamen dekat korban yang lagi berswafoto di atas jembatan.
''Dia kasih duit Rp2.000, kami minta tambah dan saya bawakan pipa plastik dan pisau lipat lalu kami tunjukan dengan dia,” katanya.
Lalu korban menambahkan uang Rp50.000. Usai ditambah uang, pelaku merampas Hp korban.
''Hp kami jual Rp600 ribu. Duitnya bagi dua dengan Putra," beber Agus, Kamis (08/12).
Sementara tersangka Robi juga mengakui dimana dirinya pernah ditangkap dalam kasus narkoba.
"Ya, Pak, saya sudah dua kali terlibat melakukan penodongan di atas jembatan Ampera," aku dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: