Survei LKPI : Apriyadi Sangat Layak Lanjutkan Kembali Pj Bupati Muba

Survei LKPI : Apriyadi Sangat Layak Lanjutkan Kembali Pj Bupati Muba

PJ Bupati Muba Apriyadi di acara Kunjungan Gubernur Sumsel Herman Deru di Muba. Foto: Dokumen --PALPOS.ID

Tentunya angka tersebut tidak serta merta  muncul begitu saja, melainkan ada  indikator yang diukur dan dapat dipertangungjawabkan secara akademis.

Jadi sangat wajar dan pantas apabila Mendagri memberikan penghargaan kepada Apriyadi Mahmud sebagai salah satu Pj Bupati terbaik peringkat ke empat di Indonesia.

BACA JUGA:Labuan Bajo Darurat Sampah, Telkomsel-PlusTik Bersih-bersih Kumpulkan 1,4 Ton Sampah

Berkaca dari data-data survey di atas dan telah diberikannya penghargaan tertinggi sebagai Pj Bupati terbsik keempat di Indonesia dari Mendagri tersebut,  sudah sangat pantas dan layak Apriyadi Mahmud menjabat kembali sebagai Pj Bupati Muba lagi,” papar lembaga yang tergabung dalam Perkumpulan Survei Opini Publik Indonesia (PERSEPI) ini dengan lantang. 

Survei LKPI dilaksanakan akhir April 2023 dengan mengambil sampel 420 responden yang tersebar secara proporsional di seluruh  desa/kelurahan  di kabupaten Muba. Marjin of error +/-5 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.

Pengumpulan data dilakukan dengan tatap muka langsung menggunakan kuisioner dan semua pewawancara lapangan dari kota Palembang.

BACA JUGA:Miris, Baru Dibangun Jalan Tol Palembang - Kayuagung Dikeluhkan, BHS : Tak Sesuai Standar !

Sementara itu, Dr Wandi Subroto  yang merupakan akademisi, mokoh masyarakat dan Pemuda Kabupaten Muba mengatakan.

Capaian kepuasan masyarakat dan apresiasi atas program yang dilanjutkan Pj Bupati Apriyadi Mahmud mengembalikan kepercayaan warga Muba terhadap roda Pemerintahan Kabupaten Muba.

Salah satunya diakui mantan calon pimpinan KPK RI ini menegaskan, sosok Pj Bupati Apriyadi Mahmud bukan hanya sekadar putra daerah tetapi banyak memberikan perubahan terhadap Kabupaten Muba. 

BACA JUGA:Hacker Serang BSI Diduga Minta Uang Tebusan, Serangan Siber Ganggu Operasional Perusahaan

"Beliau ini (Apriyadi, red) kan rajin turun ke masyarakat bahkan hingga ke kawasan pelosok, jadi tahu persis keinginan masyarakat.  Beliau sudah terbukti dan teruji. Makanya tak heran kalau warga Muba banyak merasakan perubahan positif sejak satu tahun belakangan ini. Meski Pj Bupati Apriyadi Mahmud melanjutkan kepemimpinan Kepala Daerah sebelumnya, tetapi dilaksanakan dengan pengawasan yang maksimal dan amanah. Lanjutnya, persoalan pembenahan kerusakan dan kualitas infrastruktur jalan hingga menata tata kelola minyak masyarakat menjadi terobosan yang sangat baik dilakukan beliau. Selama ini kan kondisinya jarang tersentuh, tetapi kalau putra daerah seperti Apriyadi ini yang memimpin jadi bisa dicarikan solusinya dan dibenahi. Kami warga Muba ini berharap, pak Apriyadi dapat melanjutkan kepemimpinan Pj Bupati di Muba ini, beliau sangat paham kondisi dan kebutuhan warga Muba," harapnya.

BACA JUGA:Hacker Serang BSI Diduga Minta Uang Tebusan, Serangan Siber Ganggu Operasional Perusahaan

Tokoh masyarakat Muba, Yusri Effendy menilai sejak kepemimpinan Pj Bupati Apriyadi Mahmud satu tahun belakangan banyak menunjukan progress positif.

Mantan Sekda Pemprov Sumsel itu melihat, roda Pemerintahan di era transisi saat di nahkodai beliau berjalan sebagaimana mestinya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: