Rekap Final Indonesia IC 2023: Alwi Libas Wakil Sri Lanka, Tuan Rumah Borong 4 Gelar Juara
Alwi Farhan sukses menjuarai Indonesia IC 2023 usai mengalahkan wakil Sri Lanka, Viren Nettasinghe di GOR Pancing, Medan, Minggu (3/9/2023). -Foto: PBSI-
MEDAN, PALPOS.ID - Empat wakil Indonesia sukses meraih gelar juara dalam ajang Indonesia International Challenge (IIC) 2023 di GOR Pancing, Medan, Sumatera Utara, pada Minggu (3/9).
Gelar juara ganda putra berhasil diraih oleh pasangan senior Berry Angriawan dan Rian Agung Saputro, gelar tunggal putri diraih oleh Ester Nurumi Tri Wardoyo.
Sementara sektor ganda putri gelar juara diraih oleh Jesita Putri Miantoro dan Febi Setianingrum.
Dari sektor tunggal putra Alwi Farhan menyempurnakan penampilan di turnamen bulutangkis Xpora Indonesia International Challenge 2023 seusai menjadi juara.
BACA JUGA:Reaksi Fajar dan Marcus Terkait Kepindahan Herry IP ke Sektor Ganda Campuran
Pemain yang menempati peringkat 103 dunia ini berhasil memenangkan dua gim langsung dengan skor 21-15, 21-10 melawan wakil Sri Lanka, Viren Nettasinghe.
Alwi Farhan mengungkapkan bahwa kepercayaan dirinya sudah muncul sejak awal, terutama dengan dukungan penuh dari penonton yang memadati GOR Pancing.
Hal ini membuat lawannya, yang berada di peringkat 98 dunia, kesulitan sehingga harus menyerah dalam dua gim dalam waktu 32 menit.
"Selama pertandingan hari ini, saya melihat lawan saya tertekan, dan saya bisa mengendalikan permainan untuk unggul di gim pertama dan meraih kemenangan dalam laga ini," kata Alwi Farhan.
BACA JUGA:PP PBSI Tunjuk Herry IP Latih Ganda Campuran, Djoko Mardianto Kecewa
Runner-up di Lithuanian International 2022 ini juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kota Medan yang memberikan dukungan penuh saat Alwi bermain. Selama pertandingan, dukungan dari para suporter terus terdengar, memberikan semangat kepada Alwi untuk meraih gelar juara dalam turnamen Xpora Indonesia International Challenge 2023.
"Terima kasih atas dukungan masyarakat Kota Medan. Saya sangat menghargai dukungan ini, karena tekanan dari penonton juga membuat lawan sulit bermain dengan lepas," tambah Alwi, yang juga pernah menjadi runner-up di Osaka International Challenge 2023.
Dengan kemenangan ini, Alwi Farhan meraih gelar juara lagi setelah sebelumnya berhasil meraih gelar juara di turnamen Alpes International U19 pada tahun 2022 lalu. Pada saat itu, dalam pertandingan puncak, ia mengalahkan rekan satu timnya, Muhammad Reza Al Fajri, dengan skor 21-16, 21-12.
"Gelar juara Xpora Indonesia International Challenge 2023 menjadi motivasi bagi saya untuk tetap fokus dan konsisten dalam bermain. Saya juga akan terus menjaga konsentrasi agar tidak terganggu selama pertandingan," pungkas Alwi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: