SUV Gagah Buatan Indonesia Segera Meluncur : Harga Lebih Murah, Bikin Jepang Auto Panik !
--
OTOMOTIF, PALPOS.ID - Perkembangan otomotif di Indonesia semakin menggila dengan hadirnya Chery Omoda 5 EV buatan Indonesia yang siap meluncur ke pasar.
Langkah ini tidak hanya menggoyang dominasi mobil Jepang, tetapi juga membuat industri otomotif tanah air semakin bersinar.
Sebagai informasi awal, beberapa merek mobil Jepang di Indonesia terus berupaya meluncurkan mobil hybrid electric vehicle (HEV).
BACA JUGA:Mazda CX-5 Hybrid Terbaru Meluncur : Revolusi Total SUV, Siap Menggemparkan Dunia Otomotif !
BACA JUGA:VinFast VF 3 Meluncur : SUV Listrik Mini dengan Desain Stylish, Bikin Wuling Air EV Kelabakan !
Sementara pabrikan China lebih berani mengusung mobil listrik full EV. Kini, Chery, produsen mobil asal Tiongkok, memperkenalkan Chery Omoda 5 EV dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD.
Chery Omoda 5 EV akan menjadi salah satu pencapaian luar biasa dalam industri otomotif Indonesia.
Langkah ini sejalan dengan strategi ekspansi dan komitmen Chery untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Tanah Air.
Proses perakitan mobil ini akan dilakukan di pabrik rekanan Chery di Indonesia, PT Chery Sales Indonesia (CSI), yang menandai tonggak sejarah dalam perkembangan industri otomotif nasional.
Dikutip dari sumber terpercaya, Shawn Xu, Presiden PT Chery Sales Indonesia, menjelaskan bahwa proses trial line production melibatkan merakit unit Omoda 5 EV dengan warna Two-tone White Howlite Black.
Persiapan ini tidak hanya melibatkan pelatihan bagi para pekerja pabrik tetapi juga mengonfirmasi bahwa perangkat assembly (tool and jig) telah siap digunakan sebelum memasuki tahap produksi massal.
BACA JUGA:Performa Tanpa Tanding dan Fitur Unggulan GWM Tank 500 : Mengalahkan Pajero Sport dan Fortuner !
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: