Motor Baru Yamaha YZF-R3, di Buat di Indonesia dan di Test di Thailand

Motor Baru Yamaha YZF-R3, di Buat di Indonesia dan di Test di Thailand

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID-Dalam dunia balap motor, Yamaha kembali mengguncang pasar dengan pengumuman partisipasi Yamaha YZF-R3 di Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024. 

Sebuah keputusan yang diambil setelah Yamaha sebelumnya menggunakan YZF-R25, dan kini berusaha meningkatkan daya saingnya di kelas AP250. 

Dengan adanya revisi regulasi dan homologasi di ARRC 2024, Yamaha YZF-R3 bersiap memberikan persaingan sengit melawan Honda CBR250RR dan Kawasaki Ninja ZX-25R. 

BACA JUGA:Yamaha Makin Menggila, All New NMax 2024 Meluncur : Generasi Terbaru dengan Sentuhan Ganteng dari Jepang !

BACA JUGA:Honda Perkenalkan New Honda Winner X-150 2024 : Motor Bebek Sport Petarung, Siap Libas Yamaha MX King !

Berita ini akan membahas detail dan harapan terhadap partisipasi Yamaha YZF-R3 dalam ARRC 2024.

Perjalanan Yamaha Dari R25 Menuju R3

Sejak tahun 2015, Yamaha menggunakan YZF-R25 untuk bersaing di ARRC kelas AP250. Namun, dengan kemajuan teknologi dan tuntutan persaingan yang semakin ketat, Yamaha menyadari perlunya melakukan pembaruan. 

Sebelumnya, YZF-R25 menghadapi kendala untuk bersaing secara kompetitif dengan Honda CBR250RR dan Kawasaki Ninja 250. 

Kemenangan terakhir R25 di kelas AP250 terjadi pada tahun 2016, yang diraih oleh Aphiwat Wongthananon dari Yamaha Thailand.

BACA JUGA:Honda Luncurkan CBR150R : Motor Sport Neo Retro Garang dengan Fitur Canggih, Siap Ganggu Yamaha XSR 155 !

BACA JUGA:Yamaha Perkenalkan TMAX 560 : Monster Skutik Bongsor, dengan Fitur Baru Mengagumkan !

Revisi Regulasi dan Homologasi di ARRC 2024

ARRC 2024 menjanjikan perubahan signifikan dengan revisi regulasi dan homologasi. Tim TWMR, selaku promotor ARRC, berencana untuk mengubah regulasi kelas AP250 agar lebih sesuai dengan perkembangan teknologi dan memungkinkan partisipasi motor-motor baru. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: