300 Warga Gandus Palembang Terima 300 Paket Sembako dan Bibit Cabai, Ini Tujuannya..

300 Warga Gandus Palembang Terima 300 Paket Sembako dan Bibit Cabai, Ini Tujuannya..

Pj Walikota Palembang, Ratu Dewa menyerahkan bibit cabai kepada warga Gandus.--kominfo palembang

PALEMBANG, PALPOS.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang berhasil berhasil menurunkan tingkat inflasi menjadi 2,54 persen.

Namun, langkah tersebut tidak hanya berhenti di situ, Pj Walikota Palembang Ratu Dewa terus berusaha untuk mengurangi tingkat kemiskinan ekstrim.

Dalam rangka mendukung upaya tersebut, Ratu Dewa kali ini membagikan 300 paket sembako beserta bibit cabai kepada warga, acara berlangsung di Kantor Camat Gandus pada Jumat 2 Februari 2024.

Sebelumnya, Pemkot Palembang telah menyelesaikan pembagian 1.800 paket sembako di 18 kecamatan yang tersebar di Kota Palembang.

BACA JUGA:Semangat Baru, Ratu Dewa Pastikan 13.260 ASN Palembang Menikmati Kenaikan Gaji 8 Persen

BACA JUGA:Pemkot Palembang Ajak 5 Pemuka Agama Wujudkan Pemilu Damai 2024

Pembagian sembako kali ini merupakan yang kedua kalinya di Kecamatan Gandus. 

"Bantuan ini bertujuan untuk mengurangi tingkat kemiskinan ekstrim. Sejak tiga bulan terakhir sejak saya menjabat, tingkat kemiskinan di Palembang berhasil turun dari 10,48% menjadi 10,22%," ungkap Ratu Dewa.

Pemkot Palembang akan terus berupaya menurunkan tingkat kemiskinan ekstrim.

"Berdasarkan data Kemensos, terdapat 12.812 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan Kecamatan Gandus memiliki angka tertinggi, yakni 1.746. Oleh karena itu, kami kembali membagikan 300 paket sembako," tambahnya.

BACA JUGA:Kenaikan Harga Daging Ayam Ras dan Tomat Penyebab Inflasi di Palembang Januari 2024

BACA JUGA:Pj Walikota Palembang Instruksikan Dinsos dan Tim Tagana Bantu Warga Terdampak Banjir

Ratu Dewa merasa bersyukur karena telah berhasil mendistribusikan sembako di 18 kecamatan, dan saat ini program tersebut sudah memasuki tahap kedua.

Ini merupakan hasil kerja sama antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemkot Palembang dan pihak swasta yang tergabung dalam forum Corporate Social Responsibility (CSR).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: