Review Wuling Binguo EV : Kendaraan Listrik Berdaya Saing Tinggi, Merajai Pasar Indonesia !

Review Wuling Binguo EV : Kendaraan Listrik Berdaya Saing Tinggi, Merajai Pasar Indonesia !

--

BACA JUGA:SUV Terbaru Wuling, Almaz RS ProHybrid : Teknologi Pintar, Irit, Dibanderol 400 Jutaan !

Dimensi BinguoEV yang lebih besar dari kebanyakan kendaraan sekelasnya memberikan ruang kabin yang lapang, dengan konfigurasi kursi yang nyaman dan 15 ruang kompartemen.

Interior dilengkapi dengan layar ganda berukuran 10.25 inci TFT Dual Screen yang terintegrasi di atas Floating Island Center Console, menciptakan tampilan futuristik.

Fitur-fitur kekinian seperti cruise control, kamera parkir belakang, smart start system, serta empat mode berkendara (ECO, ECO+, Sport, dan Normal) menambah kenyamanan dan keamanan pengguna.

BACA JUGA:Wuling Menggebrak 2024 : Luncurkan Sedan Hybrid 200 Jutaan, Apa Keistimewaannya?

BACA JUGA:Wuling Binguo EV Capai Tingkat Komponen Dalam Negeri 47,5 Persen: Mendukung Kendaraan Listrik Indonesia

Sistem keamanan yang lengkap, termasuk Safety Protection dan Battery Lithium Ferro-phosphate yang tahan air dan debu, memberikan rasa percaya diri ekstra saat berkendara.

Wuling BinguoEV tersedia dalam beberapa varian dengan harga yang bersaing di pasaran. Varian Long Range AC dijual mulai dari Rp317 jutaan dengan insentif PPN.

Sementara varian Long Range AC DC dan Premium Range AC DC masing-masing dibanderol dengan harga mulai dari Rp326 jutaan dan Rp372 jutaan.

Wuling BinguoEV telah membuktikan dirinya sebagai salah satu kendaraan listrik paling menarik di pasar Indonesia.

Dengan kombinasi antara desain modern, teknologi canggih, dan harga yang terjangkau, BinguoEV menjadi pilihan yang menarik bagi konsumen yang peduli terhadap lingkungan dan menginginkan kendaraan yang hemat biaya perawatan.

Dengan peningkatan kesadaran akan keberlanjutan dan semakin banyaknya infrastruktur pengisian daya yang tersedia di seluruh negeri, prospek kendaraan listrik seperti Wuling BinguoEV di Indonesia semakin cerah.***

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: