Intip Kecanggihan Honda CBR250RR Hingga Mampu Mempersembahkan Podium Ketiga Pembalap Indonesia

Intip Kecanggihan Honda CBR250RR Hingga Mampu Mempersembahkan Podium Ketiga Pembalap Indonesia

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID-Herjun Atna Firdaus, pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM), menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) seri kedua di Zhuhai International Circuit, China beberapa pekan lalu. 

Pada balapan pertama kelas Asia Production (AP)250, Firdaus berhasil mempersembahkan podium ketiga untuk Indonesia, menegaskan dominasi Honda CBR250RR dalam arena balap yang penuh tantangan.

Balapan ARRC seri kedua di Zhuhai menjadi sorotan utama para pecinta balap sepeda motor di Asia.

BACA JUGA: Kian Dekat dengan Pelanggan, Astra Motor Sumsel Luncurkan Promo Honda SEJIWA di Palembang

BACA JUGA:Bukan Tampa Alasan Hilangnya Kick Starter pada All New Honda BeAT 2024

Dalam arena yang kompetitif, Firdaus mampu menunjukkan kualitasnya sebagai pebalap tangguh dengan menaklukkan lintasan dan mengibarkan bendera Merah Putih di podium.

Dukungan penuh diberikan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) kepada Firdaus dan timnya dalam menghadapi persaingan yang ketat di ARRC.

Dengan menggunakan Honda CBR250RR, Firdaus telah membuktikan bahwa motor ini tidak hanya tangguh di jalan raya, tetapi juga mampu bersaing di level balap profesional.

BACA JUGA:Astra Honda Motor Juga Tawarkan Aksesoris All New BeAT Untuk Jadikan Skutikmu Lebih Personal

BACA JUGA:Rahasia Berkendara yang Tepat Untuk Menikmati Perjalanan dengan Honda Stylo 160

Honda CBR250RR, yang merupakan karya dari teknologi terkini Honda, memiliki spesifikasi yang mengesankan.

Mesin 4-Stroke, 8-Valve, Parallel Twin Cylinder berkapasitas 249.7 cc menjadi jantung pacu yang memberikan performa maksimal di lintasan balap.

Dilengkapi dengan sistem suplai bahan bakar PGM-FI, motor ini mampu mengoptimalkan konsumsi bahan bakar dan memberikan respons yang cepat saat diperlukan.

BACA JUGA:Tampil Beda Honda Stylo 160 Hadir dengan Konsep Modifikasi Street

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Sumatera Utara: Jarak Kota Tanjung Balai Ibukota Otonomi Baru Provinsi Sumatera Timur

Salah satu keunggulan Honda CBR250RR terletak pada transmisinya yang menggunakan tipe manual 6-speed.

Dengan rasio kompresi yang dapat mencapai 12,5 : 1, motor ini mampu menghasilkan daya maksimum hingga 31 kW (42 PS) pada 13.000 rpm.

Torsi maksimumnya mencapai 25 Nm (2,5 kgf.m) pada 11.000 rpm, memberikan kekuatan yang cukup untuk menaklukkan lintasan balap yang berliku dan menantang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: