Jelang Akhir Bulan, Pemkab Muara Enim Kembali Gelar OPM

Jelang Akhir Bulan, Pemkab Muara Enim Kembali Gelar OPM

OPM : Pemkab Muara Enim kembali menggelar operasi pasar murah di Pasar Inpres Blok D Muara Enim.--

MUARA ENIM, PALPOS.ID-Menjelang akhir bulan Mei, Pemkab Muara Enim kembali menggelar Operasi Pasar Murah (OPM) guna menekan laju inflasi yang digelar di Pasar Inpres Blok D Muara Enim, Senin, 27 Mei 2024.

Kegiatan OPM ini dimonitor langsung oleh Plt Asisten Perekonomian dan Pembangunan H Ahmad Yani Heriyanto, didampingi Unsur Forkominda mewakili, Kepala Perangkat Daerah Lingkup Pemkab Muara Enim mewakili, serta Tim Ketahanan Pangan Kabupaten Muara Enim dan Kepala UPTD Pasar Muara Enim.

"Dalam operasi pasar kali ini, ada berbagai komoditas pangan dijual dengan harga yang telah disubsidi melalui APBD Kabupaten Muara Enim tahun 2024," ujar Yani disela-sela monitoring kegiatan OPM.

BACA JUGA:Bravo! Muara Enim Tuan Rumah Kejuaraan WPFL 2024

BACA JUGA:Kolaborasi Efektif Antara Masyarakat, Pemerintah, dan Migas: Desa Air Talas Berjaya di Kancah Nasional

Beberapa komoditas yang tersedia antara lain telur ayam sebanyak 60 kg dengan harga Rp18.000/kg, daging ayam 50 kg dengan harga Rp26.000/kg, serta berbagai bahan pokok lainnya seperti cabai merah 30kg dengan harga Rp30.000/kg, bawang merah sebanyak 30kg dengan harga Rp30.000/kg, bawang putih sebanyak 30kg dengan harga Rp25.000/kg.

Kemudian, gula pasir sebanyak 50kg dengan harga Rp12.000/kg, minyak goreng 50 kg seharga Rp10.000/kg, tepung terigu 50 kg seharga Rp8.000/kg, gula pasir 50 kg seharga Rp12.000/kg, terong 15 kg seharga Rp7.000/kg, kubis 15 kg seharga Rp7.000/kg, dan tomat 15 kg seharga Rp6.000/kg.

Kegiatan Operasi Pasar Murah ini rutin digelar oleh Pemkab Muara Enim untuk meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari. 

BACA JUGA:392 Calon Jemaah Haji Ikut Bimbingan Manasik

BACA JUGA:PT PGE Bagikan Santunan untuk 460 Kaum Duafa di 11 Desa

"Ini bentuk kepedulian pemerintah di tengah-tengah harga pangan yang tidak bersahabat dengan masyarakat, subsidi yang diberikan berkisar antara Rp3.000 hingga Rp20.000 per kilogram," jelasnya.

Operasi Pasar Murah ini, kata dia, mendapat respons positif dari masyarakat yang memadati pasar sejak pagi hari dan banyak warga yang merasa terbantu dengan adanya subsidi ini, terutama dalam menghadapi kenaikan harga kebutuhan pokok yang kian melambung.(ozi)***

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: