Fitur Mewah dan Harga Kompetitif: Chery Tiggo 5X Tantang Toyota Raize dan Honda WR-V

Fitur Mewah dan Harga Kompetitif: Chery Tiggo 5X Tantang Toyota Raize dan Honda WR-V

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID-Chery Sales Indonesia (CSI) siap mengguncang pasar otomotif nasional dengan peluncuran Chery Tiggo 5X yang akan dilakukan pada akhir Mei 2024.

Mobil yang telah memukau banyak mata di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 pada Selasa, 20 Februari lalu, ini menawarkan sejumlah keunggulan yang siap bersaing di segmen compact SUV yang penuh persaingan ketat.

Di IIMS 2024, CSI tidak hanya memperkenalkan Tiggo 5X, tetapi juga menawarkan harga khusus untuk pre-booking.

BACA JUGA:Subaru Forester: SUV Petualangan, Olahraga, dan Kenyamanan dalam Satu Kendaraan

BACA JUGA:Renault Austral 2024: SUV Keluarga Baru yang Mempesona dari Prancis

Varian Classic dibanderol mulai dari Rp249 juta, sementara varian Champion ditawarkan dengan harga Rp279 juta.

Harga ini diharapkan dapat menarik perhatian konsumen yang menginginkan kendaraan berkualitas dengan harga yang bersaing.

Chery Tiggo 5X memasuki segmen compact SUV dengan harga di kisaran Rp200 jutaan, dimana sebelumnya sudah diisi oleh model-model populer seperti Daihatsu Rocky dengan harga antara Rp210,7 juta hingga Rp279,1 juta, serta Toyota Raize yang dibanderol mulai dari Rp235 juta hingga Rp307,7 juta.

BACA JUGA:Membongkar Misteri BJ80 dari Kontroversi Jiplakan SUV Mercedes G-Class hingga Kolaborasi Global

BACA JUGA:Hyundai Palisade Signature XRT Menggebrak Pasar SUV Indonesia dengan Gaya Off-Road yang Tangguh

Keberadaan Tiggo 5X di segmen ini menambah pilihan bagi konsumen yang menginginkan kendaraan dengan nilai lebih.

Mobil dengan kapasitas lima penumpang ini dipersiapkan untuk menjadi kompetitor tangguh bagi Toyota Raize, Honda WR-V,

Daihatsu Rocky, dan Kia Sonet yang telah lebih dahulu eksis di pasar. Chery Tiggo 5X mengusung dimensi yang lebih besar dibandingkan para pesaingnya, dengan panjang 4.358 mm, membuatnya menjadi SUV kompak terbesar di kelasnya.

BACA JUGA:KIA EV3, SUV Listrik dengan Desain Memikat dan Performa Maksimal!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: