Jumlah TPS Pilkada Kota Prabumulih 2024 Dipastikan Berkurang

Jumlah TPS Pilkada Kota Prabumulih 2024 Dipastikan Berkurang

Jumlah TPS Pilkada Kota Prabumulih 2024 Dipastikan Berkurang-Foto: PRABU/PALPOS.ID-

Penyesuaian ini dilakukan untuk memastikan aksesibilitas pemilih tetap terjaga, terutama di daerah-daerah yang secara geografis sulit dijangkau atau memiliki kepadatan pemilih yang tinggi.

Lebih lanjut Marta Dinata menuturkan, saat ini KPU Kota Prabumulih terus melakukan berbagai persiapan untuk menyelenggarakan Pilkada 2024. 

BACA JUGA:37 Pengawas Kelurahan Desa Dilantik untuk Pilkada Serentak 2024 di Prabumulih

BACA JUGA:DPD Nasdem Kota Prabumulih Usulkan 6 Nama Calon Walikota ke DPW, Ini Nama-Namanya

Dalam waktu dekat, KPU akan menyelenggarakan sosialisasi akbar alias launching Pilkada. "Rencananya akan dilaksanakan Sabtu, 22 Juni 2024 mendatang di Taman Kota Prabujaya," kata Marta Dinata.

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam Pilkada, serta memberikan informasi yang jelas mengenai perubahan dan ketentuan baru yang akan diterapkan, termasuk pengurangan jumlah TPS serta tahapan-tahapan pilkada.

Selain itu, KPU Kota Prabumulih juga akan melaksanakan pemutakhiran data pemilih. "Kita akan melaksanakan pencocokan dan penelitian (coklit) data pemilih," pungkasnya. 

Proses ini penting untuk memastikan bahwa daftar pemilih tetap (DPT) yang digunakan pada hari pemungutan suara adalah yang terbaru dan akurat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: