10 Kilometer Sungai Dawas Tercemar Minyak, Forkopimda Muba Desak Pemerintah Pusat Turun Tangan

10 Kilometer Sungai Dawas Tercemar Minyak, Forkopimda Muba Desak Pemerintah Pusat Turun Tangan

Sekda Apriyadi Mahmud rapat tindak lanjut kebakaran sumur minyak masyarakat dan semburan minyak ke Sungai Dawas.-@kominfo Muba-dokumen /Palpos.Id

SEKAYU, PALPOS.ID -  Aktifitas penambangan minyak secara tradisional di area sekitar aliran Sungai Dawas Kecamatan Keluang Kabupaten Musi Banyuasin saat ini telah berdampak ke pencemaran Sungai Dawas.

Berdasarkan informasi, hingga Selasa 25 Juni 2024 siang sudah sepanjang 10 kilometer di Sungai Dawas tercemar dampak dari meluing-nya atau natural flow sumur minyak.

"Sekarang tugas utama kita fokus agar tidak terus meluas, harus kita bersihkan. Segera kita surati Kementerian LHK minta bantuan turun tangan ikut membersihkan Sungai Dawas dan Sungai Parung," ungkap Sekda Apriyadi Mahmud saat Rapat Tindak Lanjut Kebakaran Sumur minyak Masyarakat dan Semburan minyak ke Sungai Dawas.

Lanjutnya, meskipun keterbatasan kebijakan terkait penanganan tersebut, namun pencegahan agar tidak meluas yang paling utama untuk dilakukan.

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Sambut kedatangan Pj Gubernur Sumsel yang Baru

BACA JUGA:Ikut Khitanan Massal, Anak-anak di Muba Dapat Uang Saku dari Sekda Apriyadi

"Sekarang siapa lagi yang mau ambil keputusan, jadi kita kompak saja inisiatif demi masyarakat. Kita memang terbatas, karena semua kebijakan ada di pemerintah pusat," ungkap Apriyadi.

"Sekarang juga kita lakukan lokalisir semua aktifitas pengeboran minyak disana, stop semua aktifitas," tambahnya.

Apriyadi khawatir, apabila ini tidak maksimal ditangani akan meluas dan berdampak tidak baik kepada masyarakat. "Kalau kita terus berbicara soal tanggung jawab tidak akan tuntas, prinsipnya jangan sampai ini meluas ke perairan internasional," bebernya.

Sementara itu, Kapolres Muba AKBP Imam Safii SIK MSi mengatakan, beberapa waktu belakangan tidak hanya berdampak pencemaran ke sungai tetapi juga menimbulkan kebakaran akibat semburan minyak.

BACA JUGA: Kajari Muba Roy Riadi SH: Kejaksaan Tidak Bisa Bekerja Tanpa Dukungan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat Muba

BACA JUGA:Lestarikan Tradisi Bekarang, Pemkab Muba Bakal Adakan Festival Embung Senja

"Tidak hanya berdampak ke pencemaran sungai, tapi beberapa waktu lalu ada empat titik sumur minyak yang terbakar dan telah berhasil dipadamkan, namun sekarang pencemaran ke Sungai Dawas tak bisa dielakan," ungkap Kapolres Muba.

Ia meminta, agar pihak terkait dalam hal ini Pemerintah Pusat sebagai pengambil keputusan segera mengambil kebijakan serius untuk penanganan bencana ini.

"Yang paling penting saat ini melakukan pencegahan dan pembersihan minyak yang sudah mencemari Sungai Dawas dan Sungai Parung hingga 10 kilometer di sepanjang sungai," pungkasnya.**

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: