Opel Frontera Terbaru: Harga Kompetitif dan Ramah Lingkungan
--
OTOMOTIF, PALPOS.ID-Opel baru-baru ini membuka keran pemesanan untuk model terbaru mereka, Opel Frontera, di pasar Eropa.
Mobil SUV ini hadir dengan dua pilihan mesin, yaitu listrik (EV) dan hybrid, yang keduanya menawarkan solusi ramah lingkungan bagi konsumen yang ingin beralih dari kendaraan konvensional.
Harga yang ditawarkan pun cukup kompetitif, dengan varian hybrid dibanderol mulai dari 23.900 euro (sekitar Rp421 juta), sementara varian listrik (EV) dijual seharga 28.990 euro (sekitar Rp511 juta).
BACA JUGA:Kisah Brubaker Box Minibus Dengan Desain Unik dan Tersingkat Umurnya
Opel Frontera terbaru tampil dengan desain khas Opel yang gagah dan modern.
Desain eksteriornya mencolok dengan lengkungan roda yang menonjol dan pilar C yang eye-catching, menegaskan karakter tangguhnya.
Tidak hanya itu, mobil ini juga menawarkan kabin yang lapang dengan opsi 5 atau 7 penumpang.
BACA JUGA:Kini SUV China GWM Tank 300 Semakin Dekat dengan Indonesia, Jadi Lawan Tangguh Fortuner dan Pajero
BACA JUGA:All New Honda Freed MPV Modern Hadir Jadi Pilihan Tepat untuk Keluarga Modern
Menariknya, untuk varian hybrid, penambahan dua kursi terakhir hanya dikenakan biaya tambahan sebesar 800 euro (sekitar Rp14 juta).
Desain interior Opel Frontera juga tidak kalah menarik.
Kokpitnya dirancang dengan fokus pada kenyamanan dan kemudahan penggunaan, dilengkapi dengan desain lingkar kemudi baru dan dua layar lebar berukuran 10 inci sebagai opsi tambahan.
BACA JUGA:Mengintip Hyundai Inster, Penerus Hyundai Casper dengan Jarak Tempuh 355 Km
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: