Teladani Semangat Pahlawan, Insan Pengayoman Kemenkumham Sumsel Ikuti Upacara Bendera

--
Kakanwil Kemenkumham Sumsel juga menyoroti pentingnya memperkuat jalinan persatuan di tengah situasi global yang semakin kompleks dan sulit diprediksi.
Ia mengatakan bahwa mencintai negeri ini harus diwujudkan melalui penguatan kesetiakawanan sosial, solidaritas, dan nilai-nilai persaudaraan di antara sesama anak bangsa.
Menurutnya, upaya ini sangat penting untuk menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa.
Selain itu, dalam sambutan yang dibacakannya, Dr. Ilham Djaya menyampaikan bahwa semangat kepahlawanan bukan hanya berarti keberanian dalam menghadapi musuh secara fisik, tetapi juga semangat untuk berjuang menghadapi berbagai tantangan sosial, ekonomi, dan lingkungan yang dihadapi bangsa ini.
Dalam konteks kekinian, semangat kepahlawanan dapat diterjemahkan sebagai upaya yang tak kenal lelah dalam menciptakan kemakmuran bagi masyarakat dan mewujudkan perlindungan sosial bagi semua lapisan masyarakat.
BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Gelar Kegiatan Percepatan Pengelolaan Barang Milik Negara
BACA JUGA:Kadivpas Kemenkumham Sumsel Pastikan SKD CPNS Berjalan Lancar
Ia menekankan bahwa seluruh jajaran Kemenkumham Sumsel harus meneladani sifat-sifat pahlawan yang rela berkorban demi kepentingan yang lebih besar.
“Meneladani pahlawan bukan berarti sekadar mengenang, melainkan juga mengambil inspirasi dari keberanian, keikhlasan, dan ketangguhan mereka dalam menghadapi tantangan. Semangat ini harus kita implementasikan dalam menjalankan tugas sehari-hari di lingkungan kerja kita, serta dalam berinteraksi dengan masyarakat,” tambahnya.
Upacara yang berlangsung dengan khidmat ini juga dihadiri oleh seluruh kepala UPT di Kota Palembang, para pejabat administrator, pengawas, dan jajaran Kanwil Kemenkumham Sumsel.
Para peserta upacara tampak serius mengikuti setiap rangkaian acara sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur memperjuangkan kemerdekaan.
Dalam amanatnya, Menteri Sosial RI Saifullah Yusuf melalui sambutan yang dibacakan oleh Dr. Ilham Djaya, juga mengingatkan pentingnya menjaga semangat persatuan dan kesatuan bangsa.
BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Sumsel Pimpin Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96
BACA JUGA:Hari ke-9 SKD CPNS Kemenkumham Sumsel, Ini Peraih Nilai Tertinggi Formasi Penjaga Tahanan!
“Hari Pahlawan bukan hanya untuk mengenang sejarah, tetapi juga untuk menghidupkan kembali nilai-nilai persatuan, kebersamaan, dan semangat gotong-royong yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia,” tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: