TGI Tandatangani Kesepakatan Pengembangan Pipa Hidrogen Indonesia-Singapura: Mendorong Transisi Energi Hijau

TGI Tandatangani Kesepakatan Pengembangan Pipa Hidrogen Indonesia-Singapura: Mendorong Transisi Energi Hijau

--

"Kami percaya kolaborasi ini akan membawa manfaat besar bagi Indonesia dan Singapura, serta memperkuat posisi PT TGI sebagai pemimpin dalam industri energi berkelanjutan,” tuturnya.

Bagus Putra juga menegaskan bahwa inisiatif ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan portofolio energi bersih PT TGI tetapi juga untuk menciptakan dampak positif bagi ketahanan energi dan lingkungan.

Menurutnya, infrastruktur hidrogen hijau ini akan memungkinkan Indonesia menjadi pemasok utama energi bersih untuk Singapura, sebuah langkah yang akan mendukung keberlanjutan ekonomi regional dengan mengedepankan teknologi rendah karbon.

Kerjasama antara PT TGI, Sembcorp, dan PT PLN EPI menegaskan pentingnya kolaborasi lintas batas dalam menghadapi tantangan perubahan iklim global.

Sembcorp Utilities Pte Ltd., yang merupakan anak perusahaan dari Sembcorp Industries Pte Ltd., memiliki rekam jejak dalam penyediaan solusi energi terbarukan dan air di kawasan Asia.

BACA JUGA: PGN Kembangkan Pusat Energi Berkelanjutan di IKN, Erick Thohir Tinjau Langsug Jaringan Gas

BACA JUGA: Pemanfaatan Gas Bumi Semakin Luas di Jawa Tengah Berkat PT PGN Tbk

Sebagai perusahaan yang berkomitmen pada keberlanjutan, Sembcorp menyambut positif inisiatif ini sebagai bagian dari strategi mereka untuk mencapai target emisi nol bersih.

PT PLN Energi Primer Indonesia (PT PLN EPI), sebagai subholding dari PT PLN (Persero), juga memainkan peran penting dalam proyek ini.

PT PLN EPI bertanggung jawab menyediakan energi primer yang berkelanjutan untuk mendukung kebutuhan energi nasional Indonesia, serta berperan aktif dalam diversifikasi sumber energi menuju hidrogen hijau.

Bersama dengan PT TGI dan Sembcorp, PLN EPI akan mendukung pengembangan pipa hidrogen yang akan menghubungkan pasokan energi Indonesia dengan kebutuhan Singapura.

Kolaborasi trilateral ini diharapkan mampu mendukung inisiatif hidrogen hijau nasional Indonesia sekaligus mendukung Singapura dalam mencapai target dekarbonisasi yang ambisius.

BACA JUGA:Infrastruktur Gas Bumi dan Peran PGN Perkuat Ketahanan Energi Nasional di Masa Transisi Energi

BACA JUGA:Perpanjangan Kontrak WK Ketapang: Langkah Strategis PGN Saka dan Petronas

Singapura, yang tengah menghadapi tantangan keterbatasan lahan dan sumber daya alam, membutuhkan pasokan energi bersih yang stabil dan berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: