190 Calon Haji OKU Jalani Manasik Haji

Jamaah calon haji asal Kabupaten OKU, Sumsel mengikuti manasik haji di Kantor Kemenag OKU.-Foto:Eko palpos-
BATURAJA, PALPOS.ID - Sebanyak 190 calon haji asal Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), mulai menjalani manasik haji sebelum diberangkatkan ke Tanah Suci Makkah.
Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama (Kemenag) OKU, Abdul Muis, Jumat (17/10) mengatakan bahwa Jamaah Calon Haji (JCH) yang tergabung dalam kuota keberangkatan tahun 2026 mulai mengikuti manasik haji sepanjang tahun yang digelar di dua zona.
Dia mengatakan, sebagian jamaah mengikuti manasik haji di Kantor Kemenag OKU dan sebagian lagi di Karomah menjelang keberangkatan ke Tanah Suci Makkah. "JCH yang mengikuti kegiatan manasik ini merupakan calon haji reguler," katanya.
Para jamaah mengikuti manasik dengan materi meliputi kebijakan pemerintah terhadap jamaah haji lansia dan tentang pelayanan kesehatan haji.
BACA JUGA:Kirim 7 Atlet, Cabor Taekwondo OKU Optimis Raih 9 Medali Emas
BACA JUGA:Bapenda OKU Bebaskan Pajak BPHTB Bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah
Dalam bimbingan manasik haji, kata dia, para jamaah diberikan materi seputar ibadah haji mulai dari kebijakan, alur perjalanan haji, kesehatan hingga praktek sehingga mereka menjadi lebih siap dan percaya diri dalam menjalankan ibadah haji.
Selain itu, para jamaah juga nantinya menjalani tes kebugaran dengan cara mengelilingi area Taman Kota Baturaja sebanyak tujuh kali.
Hal itu dilakukan untuk memastikan mereka memiliki kesehatan dan kebugaran yang memadai selama menjalani rangkaian ibadah haji.
Melalui kegiatan tersebut para jamaah diharapkan dapat memahami dan menguasai pengetahuan tentang haji sehingga lebih maksimal saat menjalankan ibadah di tanah suci nanti.
BACA JUGA:Polres OKU Bongkar Jaringan Narkoba Lintas Provinsi
BACA JUGA:Dukung Kesehatan Pegawai, Rutan Baturaja Laksanakan Pembagian Vitamin
"Mereka akan memiliki pengetahuan yang lebih mendalam tentang tata cara dan hikmah ibadah haji, serta kesiapan fisik dan mental yang diperlukan dalam menghadapi perjalanan suci tersebut," ujarnya. (len)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: