Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya Temui Dirjen Imigrasi Silmy Karim, Ini yang Dibahas

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya Temui Dirjen Imigrasi Silmy Karim, Ini yang Dibahas

Kanwil Kemenkumham Sumsel lakukan giat koordinasi.-Palpos.id-Humas Kemenkumham Sumsel

JAKARTA, PALPOS.ID - Dalam rangka melakukan percepatan pelaksanaan tugas pada layanan keimigrasian.

Serta untuk bangun komunikasi yang kuat dan efektif dengan Unit Utama, Kanwil Kemenkumham Sumsel lakukan giat koordinasi.

Terbaru, Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Dr. Ilham Djaya bersama Kepala Divisi Keimigrasian, Herdaus menemui Direktur Jenderal Imigrasi, Silmy Karim, dan Direktur Lalu Lintas Keimigrasian, Amran Aris.

Pertemuan koordinasi digelar di Direktorat Jenderal Imigrasi Jalan HR Rasuna Said Kav.X-6 Kuningan Jakarta Selatan.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Komitmen Wujudkan Kepastian Hukum Status Kewarganegaraan

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Fasilitasi Pendaftaran Gambir Sebagai Indikasi Geografis Musi Banyuasin

Pada kesempatan itu, Kakanwil Ilham didampingi Kadiv Keimigrasian Herdaus melaporkan kepada Dirjen Imigrasi Silmy Karim terkait pelayanan keimigrasian di Sumsel dengan capaian kinerja optimal di dua satker.

Yakni Kanim Palembang berhasil meraih WBK, dan Kanim Muara Enim meraih predikat WBBM.

Pada tahun 2022, Kanwil Kemenkumham Sumsel melalui dua satker imigrasinya juga mencatatkan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) sebesar Rp28.366.369.781.

Torehan ini berasal dari permohonan paspor sebanyak 57.736 dokumen, serta sebanyak 2.713 dokumen keimigrasian Izin Tinggal bagi WNA.

BACA JUGA:Kakanwil Ilham Djaya Ajak Pelaku Usaha Gabung Aksi Afirmasi Penggunaan Produk Dalam Negeri Kemenkumham

BACA JUGA:Kanwil Kemenkumham Sumsel Bersama 28 UPT Serentak Laksanakan Pencanangan Pembangunan ZI

Pada pertemuan itu juga disampaikan luasnya kondisi geografis wilayah Sumsel yang memiliki 17 kabupaten/kota.

Namun hanya dilayani oleh 2 Kantor Imigrasi, serta 2 UKK yakni Kabupaten Musi Rawas dan OKU.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: