BATURAJA, PALPOS.ID - Kantor Pos Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menerima sebanyak 1.000 data Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tambahan.
Yakni sebagai penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) dari pemerintah pusat. Kepala Kantor Pos Baturaja, Reza Pratama, Kamis 22 September 2022, menjelaskan, bahwa ribuan warga penerima BLT BBM susulan dari Kemensos RI ini tersebar di OKU Raya. Meliputi Kabupaten OKU, OKU Timur dan OKU Selatan. "Untuk Kabupaten OKU sendiri sekitar 300 orang jumlah penerima bantuan susulan," katanya. BACA JUGA:86 Ribu KPM di OKU Raya Terima Dana BLT BBM Hanya saja, kata dia, KPM susulan ini hanya menerima dana BLT BBM sebesar Rp300 ribu untuk dua bulan tanpa bantuan program sembako. Dia mengemukakan, saat ini proses pencairan dana BLT sebagai pengganti subsidi bagi mereka yang terdampak kenaikan harga BBM tahap pertama masih berlangsung yang sebelumnya menyasar pada 86 ribu KPM di OKU Raya. Dalam proses pencairan pihaknya menyiapkan tiga loket guna mencegah penumpukan masa yang antre di Kantor Pos Baturaja. "Satu loket khusus untuk penyaluran bantuan tahap pertama. Sedangkan, dua loket lainnya untuk penerima bantuan susulan yang hanya menerima BLT BBM," ujarnya. BACA JUGA:49 Ribu KPM di Kabupaten OKI Terima BLT BBM Adapun syarat pencairan dana setiap warga penerima manfaat diwajibkan membawa identitas diri seperti KTP. Sebab akan didata oleh petugas PT Pos Indonesia seperti penyaluran BLT subsidi minyak goreng beberapa waktu lalu. (*)Kantor Pos Baturaja Terima 1.000 Data Tambahan Penerima BLT BBM
Kamis 22-09-2022,16:43 WIB
Reporter : Eco
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Selasa 25-03-2025,17:46 WIB
Perumda Tirta Raja Luncurkan Mobil Tangki Baru Untuk Layani Pelanggannya
Jumat 21-03-2025,17:16 WIB
Anggaran OKU Terkuras Rp 31 M Buat Bayar THR ASN dan PPPK OKU
Kamis 20-03-2025,16:09 WIB
Ratusan Botol Miras Hasil Sitaan Operasi Pekat 2025 Dimusnahkan
Rabu 19-03-2025,21:06 WIB
Bupati OKU Pastikan Pelayanan Publik Berjalan Normal Pasca OTT KPK
Rabu 19-03-2025,19:01 WIB
THR Anggota DPRD OKU Tembus Rp 150 Juta Perorang
Terpopuler
Selasa 25-03-2025,11:01 WIB
6 Pemain Dicoret! Ini Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia Hadapi Bahrain, Kejutan di Lini Belakang
Selasa 25-03-2025,11:22 WIB
Honda NS 150 GX: Motor Sporty dengan Fitur Modern yang Menggoda.
Selasa 25-03-2025,18:16 WIB
Xiaomi 15 Resmi Diluncurkan: Desain Premium, Performa Kencang, dan Kamera Leica
Selasa 25-03-2025,13:50 WIB
Barantin Gandeng Unsri Jalin Kerja Sama Iptek Bidang Karantina: Dorong SDM Unggul dan Riset Berkualitas
Selasa 25-03-2025,11:13 WIB
Nissan Skyline R31 Wagon 2.0 MT 1988: Ikon Klasik yang Mulai Diburu Kolektor.
Terkini
Selasa 25-03-2025,22:34 WIB
Tips Mudik Pertama Bareng Si Kecil, Bikin Perjalanan Makin Aman Dan Praktis Press Release
Selasa 25-03-2025,21:46 WIB
Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin Mengecam dan Menantang Permintaan Maaf Willy Salim kepada Rakyat Palembang
Selasa 25-03-2025,21:45 WIB
Pererat Silaturahmi, Gubernur Herman Deru Buka Puasa Bersama 300 Orang Tim HDCU
Selasa 25-03-2025,21:18 WIB
Peringatan Nuzulul Qur’an di Ogan Ilir, Momentum Refleksi dan Peningkatan Iman
Selasa 25-03-2025,21:04 WIB