OGANILIR,PALPOS.ID - Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, secara langsung melantik 546 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Ogan Ilir yang berasal dari formasi tahun 2023. Pelantikan tersebut berlangsung di Gedung Serbaguna Caram Seguguk KPT Tanjung Senai Indralaya pada Selasa, 30 April 2024.
Dalam sambutannya, Bupati Panca Wijaya Akbar menekankan pentingnya peran PPPK dalam pelayanan publik. Sebelum melakukan pelantikan,ungkap Panca Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir melakukan penghitungan terhadap gaji pegawai sebagai bagian dari upaya untuk memastikan kesejahteraan mereka.
"Bukan hanya pelantikan yang kita pikirkan, tetapi juga kesejahteraan para pegawai. Kami memperhatikan kemampuan daerah dalam menanggung beban gaji pegawai," ujar Bupati Panca.
Bupati juga mengingatkan para PPPK yang dilantik untuk menjaga performa kerja dan mengemban tugas dengan sungguh-sungguh. "Kalian telah mengucapkan sumpah jabatan, maka laksanakanlah dengan sepenuh hati dan dedikasi," tambahnya.
BACA JUGA:Siap-siap! Arwana Akan Buka Lowongan Kerja Untuk Pabrik Baru di Ogan Ilir, Ini Jumlah
Lebih lanjut, Bupati menyatakan harapannya bahwa pelantikan ini akan menjadi penyemangat bagi para honorer lainnya. Sebagian besar dari 546 PPPK yang dilantik merupakan mantan honorer, sehingga diharapkan peluang ini dapat meningkatkan semangat mereka dalam mengabdi kepada masyarakat.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Ogan Ilir, Wilson Effendi, menjelaskan bahwa dari total 546 PPPK yang dilantik, 300 di antaranya adalah tenaga guru, 159 tenaga kesehatan, dan 87 tenaga teknis. "Mereka semua merupakan lulusan dari formasi tahun 2023," kata Wilson
Wilson juga menambahkan bahwa keterlambatan proses pelantikan disebabkan oleh antrean dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional VII, yang melibatkan banyak daerah di luar Sumatera Selatan.
Sementara itu, Pemerintah Kabupaten Ogan Ilir juga berencana untuk melakukan penerimaan Aparatur Sipil Negara (ASN) sebanyak 1.442 orang pada tahun ini. Penerimaan ini terdiri dari Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan PPPK Kabupaten Ogan Ilir. Rincian penerimaan tersebut adalah 392 PPPK Guru, 300 PPPK Kesehatan, 600 PPPK Teknis, dan 150 CPNS.
BACA JUGA:Rapat Paripurna Pembahasan LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2023 Berlangsung Khikmat
Ade Irawan, salah seorang PPPK Kabupaten Ogan Ilir yang dilantik pada hari tersebut, menyampaikan perasaannya yang bahagia dan haru setelah 20 tahun menjadi honorer di Pemkab Ogan Ilir. "Keberhasilannya dalam dilantik langsung oleh Bupati Ogan Ilir menjadi momen yang berkesan bagi saya," katanya.**