PRABUMULIH, PALPOS.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih menggelar rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon terpilih dalam pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih tahun 2024.
Rapat tersebut diadakan di gedung kesenian Rumah Dinas Walikota Prabumulih, dihadiri oleh berbagai pihak terkait, dan dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kota Prabumulih, Marta Dinata.
Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat, dihadiri oleh seluruh anggota KPU Kota Prabumulih, pasangan calon terpilih H Arlan dan Frangky Nasril, hadir pula Staf Ahli Walikota Prabumulih, Mulyadi Mukarom; Wakapolres Prabumulih, Kompol Eryadi Yuswanto; Ketua Pengadilan Negeri, R.A Asriningrum Kusumawardhani; dan perwakilan dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Prabumulih.
Sebelum rapat pleno dimulai, anggota KPU, Agus Salim, membacakan tata tertib yang harus diikuti oleh semua peserta.
BACA JUGA:Dalam Sepekan Polres Prabumulih Ringkus 2 Pengedar, Ngakunya Dapat BB dari Agus
Selanjutnya, Marjuansyah, anggota KPU Prabumulih dari divisi teknis dan penyelenggaraan, membacakan surat registrasi dari Mahkamah Konstitusi.
Marta Dinata kemudian membacakan surat keputusan KPU nomor 8 tahun 2025 yang menetapkan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota terpilih.
“Menetapkan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih nomor urut 1 H Arlan dan Frangky Nasril SKom MM, dengan perolehan suara sebanyak 59.492 atau 53,29 persen dari total suara sah, sebagai pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota terpilih periode 2025-2030,” ungkap Marta Dinata.
Pada kesempatan itu, Marta Dinata mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada).
BACA JUGA:Waspada! Modus Penipuan Catut Nama Ketua DPRD Prabumulih
BACA JUGA:Kabel dan Trafo Milik PLN Kembali Hilang, Manager PLN ULP Prabumulih Minta Masyarakat Ikut Awasi
Dia mengapresiasi dukungan dari TNI/Polri, Pemerintah Kota, Forkopimda, Bawaslu, serta masyarakat Prabumulih yang telah berpartisipasi aktif dalam menggunakan hak suaranya.
Marta juga menjelaskan bahwa KPU Kota Prabumulih akan segera menyerahkan berkas lengkap kepada DPRD dan Pemerintah Kota Prabumulih, yang selanjutnya akan diteruskan ke Menteri Dalam Negeri (Mendagri) untuk penerbitan Surat Keputusan (SK). Terkait pelaksanaan pelantikan.
Marta Dinata menekankan bahwa KPU masih mengikuti Keputusan Presiden (Kepres) nomor 80, yang mengatur pelantikan kepala daerah.