Kabupaten Muba Raih Juara Kuliner Terbaik Festival Anjungan Sumsel 2022
SEKAYU, PALPOS.ID - Rangkaian Sriwijaya Expo 2022 resmi dibuka Sabtu, 02 Juli 2022 malam.
Ratusan pengunjung hingga puluhan stand dari Kabupaten atau Kota bertengger di gelaran event tahunan tersebut.
Berbeda dengan stand lainnya, stand dari Kabupaten Muba justru memamerkan ragam produk olahan, hingga kerajinan tangan yang ramah lingkungan.
Pada event ini juga diserahkan penghargaan event Anjungan Sriwijaya. Dan Anjungan Kabupaten Musi Banyuasin berhasil meraih Juara Kuliner Terbaik Festival Anjungan Sumsel.
"Suatu kebanggaan tersendiri bagi Musi Banyuasin yang telah menampilkan berbagai kuliner khas Musi Banyuasin. Seperti pindang ikan, salai lais, pundang seluang. Serta olahan pedo yang berhasil meraih Juara Kuliner Terbaik Festival Anjungan Sumsel 2022,” ungkap Ketua Dekranasda Muba, Hj Asna Aini Apriyadi saat menghadiri Pembukaan Sriwijaya Expo 2022 di Plaza Ranau Dempo Jakabaring Sport City.
Selanjutnya, sambung Hj Asna Aini, pada kesempatan Sriwijaya Expo tahun ini, Kabupaten Muba fokus memamerkan dan mengenalkan produk-produk handmade yang ramah lingkungan.
Tidak hanya itu, lanjut Asna, stand Muba juga menyajikan produk-produk herbal.
"Semoga melalui rangkaian Sriwijaya Expo tahun 2022 ini. Karya-karya UMKM Muba lebih dikenal masyarakat Sumsel," harapnya.
Sementara itu, Kepala Disdagperin Muba Azizah SSos MT mengatakan, produk produk yang dipamerkan diantaranya kerajinan tenun Gambo Muba, kerajinan anyaman, piring container pelepah pinang.
"Kemudian, produk kuliner khas Muba dari setiap Kecamatan dan produk-produk herbal dan olahan lainnya," ujarnya.
Wagub Sumsel H Mawardi Yahya hadir dan membuka secara resmi kegiatan Sriwijaya Expo Tahun 2022. H Mawardi mengapresiasi keikutsertaan Kabupaten dan Kota dalam rangkaian Sriwijaya Expo Tahun 2022.
"Terima kasih atas partisipasi Kabupaten atau Kota memeriahkan Sriwijaya Expo tahun 2022. Event ini juga menopang kegiatan FORNAS VI Sumsel yang menjadi upaya kita bersama meningkatkan ekonomi di Sumsel. Sehingga dapat dengan cepat tumbuh dan berkembang memulihkan perekonomian pasca Pandemi," tandasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: diskominfo muba