Wawako Fitri Tegaskan Bawaslu Palembang Harus Bekerja Bersih dan Jujur!

Wawako Fitri Tegaskan Bawaslu Palembang Harus Bekerja Bersih dan Jujur!

Wakil Walikota Palembang, Fitrianti Agustinda bersama Bawaslu Kota Palembang saat menandatangi spanduk siaga pegawasan menuju satu tahun pemilu 2024, Selasa 14 Februari 2023.-Palpos.id-

PALEMBANG, PALPOS.ID - Wakil Walikota atau Wawako Palembang Fitrianti Agustinda menghadiri kegiatan pembukaan siaga pengawasan satu tahun menuju pemilu 2024 bersama Bawaslu Kota Palembang.

Wawako Fitri menyampaikan, dengan kegiatan ini dapat menghasilkan pengawasan pemilu yang bersih dan jujur.

"Kami percaya Bawaslu akan melaksankan tugasnya dengan baik, mengawasi pemilu tahun 2024.

Karena dari sekian banyak mereka adalah figur-figur yang dipilih dan dipercaya agar pemilu betul-betul bisa bersih.

BACA JUGA:Baliho Parpol Mulai Bertebaran, Bawaslu Palembang Imbau Tak Menjurus Kampanye

BACA JUGA:Beredar Isu Ada Oknum Lain Terima Aliran Dana Korupsi Hibah Bawaslu

Dan bisa menyuarakan atau menghasilkan pemimpin yang baik sesuai hati nurani masyarakat serta dapat menjaga netralitas," ujarnya saat diwawancarai di pelataran Tugu Belido BKB, Selasa 14 Februari 2023.

Wawako Fitri menuturkan, agar Aparatur Sipil Negara atau ASN baik itu TNI POLRI juga bisa bekerjasama untuk pengamanan pemilu dan melindungi masyarakat.

"Saya juga berharap kepada ASN, TNI Polri untuk betul-betul tidak terlibat dalam politik praktis ya, bisa mengayomi masyarakat, melindungi hak. Dan yang paling penting menjaga kesatuan dan persatuan kota palembang," tuturnya.

Lanjut Fitri, jangan sampai dalam pemilu 2024 mendatang di Palembang ada warga yang bentrok terkait masalah pemilu.

BACA JUGA:Keluarga Romi Ungkap Pembagian Sejumlah Uang Dilakukan Komisioner dan Bendahara Bawaslu Ogan Ilir...

BACA JUGA:Kejari Sita Aset dan Bangunan Milik Tersangka Korupsi Dana Hibah Bawaslu OI...

"Tidak ada cerita bahwa pemilu menyebabkan bentrok di antara warga dan terpecah kesatuan dan persatuan karena sudah ada sejarahnya Palembang tidak pernah adanya perpecahan.

Maka dari itu apapun pilihannya mari kita jaga persatuan dan kesatuan kota palembang yg kita cintai," lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: