Sekolah Kedinasan Terima 4.138 Formasi CPNS, Ini 7 Instansi Buka Seleksi CPNS Per 01 April 2023...

Sekolah Kedinasan Terima 4.138 Formasi CPNS, Ini 7 Instansi Buka Seleksi CPNS Per 01 April 2023...

Seleksi CPNS melalui jalur sekolah kedinasan dibuka hingga tanggal 30 April 2023, dan ini nilai ijazah dan rapor calon pelamar masuk IPDN dan STIN, Rabu 19 April 2023.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

Bahkan, tambah Menpan Anas, masyarakat juga jangan percaya calo yang menjanjikan bisa membantu masuk sekolah-sekolah kedinasan.

Untuk jadwal seleksi CPNS jalur sekolah kedinasan agar digelar bulan Mei hingga Juni 2023 mendatang.

Seleksi CPNS ini menggunakan seleksi kompetensi dasar atau SKD selama 100 menit, yakni meliputi tes karakteristik pribadi atau TKP.

Kemudian dilakukan tes intelegensia umum atau TIU, dan tes wawasan kebangsaan atau TWK.

BACA JUGA:Tamatan SMA Punya Peluang Besar Ikut Seleksi CPNS 2023! Gajinya Enggak Main-Main...

BACA JUGA:CPNS dan PPPK Tahun 2023 Segera Dibuka, Ada 10 Profesi Prioritas Membutuhkan Banyak Tenaga!

Untuk SKD sama seperti tes CPNS pada umumnya yakni menggunakan sistem Computer Assisted Test atau CAT yang bisa mereduksi kemungkinan kecurangan.

‘’Kemudian, bagi peserta dinyatakan lulus SKD berhak ikut seleksi lanjutan. Namun syaratnya harus memenuhi nilai ambang batas dan berperingkat terbaik,” tutur Menpan Anas.

Selain itu, terang Menpan Anas, pemerintah juga memberi afirmasi untuk memberi kesempatan memperoleh pendidikan, terutama bagi daerah 3T yakni terdepan, terluar dan tertinggal.

Jika nantinya ada beberapa pelamar memperoleh nilai SKD yang sama dan ada pada peringkat jumlah formasi, maka dilakukan penentuan kelulusan secara berurutan. Yakni mulai dari nilai TKP, nilai TIU dan nilai TWK.

BACA JUGA:CPNS yang Mengundurkan Diri Akan Didenda Rp100 Juta! Pengamat Kebijakan Publik : Harus Diberi Sanksi Tegas!

BACA JUGA:Siapkan Diri Anda CPNS 2023 Segera Dibuka Ini Formasi yang Dibutuhkan

Dan untuk nilai ambang batas tertuang dalam Keputusan Menteri Nomor 137 tahun 2023 tentang nilai ambang batas SKD seleksi penerimaan taruna/praja/mahasiswa sekolah kedinasan pada kementerian atau lembaga tahun anggaran 2023.

Ditambahkan Menpan Anas, untuk seleksi lanjutan diatur masing-masing kementerian atau lembaga menaungi sekolah kedinasan tersebut.

‘’Kepada masyarakat atau pelamar sebaiknya rajin cari informasi di web resmi instansi sekolah kedinasan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: