Usul Daerah Otonomi Baru Kota Lembang Pemekaran Kabupaten Bandung Barat Provinsi Jawa Barat...

Usul Daerah Otonomi Baru Kota Lembang Pemekaran Kabupaten Bandung Barat Provinsi Jawa Barat...

Wacakan atau usulan pembentukan Kota Lembang pemekaran Kabupaten Bandung Barat Provinsi Jawa Barat.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

BANDUNG, PALPOS.ID – Kabupaten Bandung Barat Provinsi Jawa Barat baru berdiri tahun 2007 yang lalu, setelah memisahkan diri dari Kabupaten Bandung.

Kali ini ada usul daerah otonomi baru Kota Lembang pemekaran Kabupaten Bandung Barat Provinsi Jawa Barat.

Alasannya, dengan penduduk 50 juta jiwa lebih dan memiliki 5.889 desa dan kelurahan, Provinsi Jabar idealnya memiliki 40 kabupaten dan kota.

Sementara Kabupaten Bandung Barat sendiri memiliki jumlah penduduk 1.8 juta jiwa lebih sesuai data Badan Pusat Statistik atau BPS tahun 2021 yang lalu.

BACA JUGA:Usul Bentuk 2 Provinsi Daerah Otonomi Baru Pemekaran Provinsi Kalimantan Tengah, Penyangga Ibukota Negara...

BACA JUGA:Ini Progres Daerah Otonomi Baru Kabupaten Bandung TImur Pemekaran Kabupaten Bandung Provinsi Jawa Barat

Dengan luas wilayah 1.287 kilometer persegi, Kabupaten Bandung Barat juga memiliki 16 kecamatan dan 165 desa dan kelurahan.

Untuk saat ini ada 3 kecamatan siap bergabung dengan Kota Lembang pemekaran Kabupaten Bandung Barat tersebut.

Dimana ketiga kecamatan itu yakni Kecamatan Lembang; Kecamatan Cisarua; dan Kecamatan Parongpong.

Akan tetapi, Kecamatan Lembang sendiri nantinya juga akan dilakukan pemekaran menjadi dua kecamatan, yakni Kecamatan Lembang, dan Kecamatan Maribaya.

BACA JUGA:17 Tahun Usulan Kabupaten Daerah Otonomi Baru Pemekaran Kabupaten Lebak Provinsi Banten

BACA JUGA:Usul Bentuk 2 Kabupaten Daerah Otonomi Baru Pemekaran Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten

Dengan pemekaran Kecamatan Lembang itu membuat empat kecamatan siap bergabung dengan Kota Lembang nantinya.

Sedangkan untuk rencana ibukota Kota Lembang nantinya akan berada di Kecamatan Lembang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: