Aksi Begal Meresahkan Warga Ogan Ilir, Wilayah Ini Dinilai Paling Rawan

Aksi Begal Meresahkan Warga Ogan Ilir, Wilayah Ini Dinilai Paling Rawan

Dua begal terekam kamera CCTV--

OGANILIR,PALPOS.ID - Masyarakat Ogan Ilir dibuat resah dengan maraknya aksi begal yang semakin merajalela.

Baru-baru ini seorang warga Indralaya, Aby mengaku menjadi korban pembegalan saat melintas dijalan antara Desa Palem Raya dan Tanjung Seteko, Indralaya, Sabtu 22 Juli 2023 petang sekira pukul 17.45.

Aby bersama seorang rekannya mengendarai sepeda motor di jembatan di atas Tol Palindra. Tiba-tiba dua orang mengendarai sepeda motor memepet kendaraan Aby dan memaksa turun dari sepeda motor.

BACA JUGA:Gadaikan Motor Pinjaman, Candra Dijebloskan ke Penjara

"Mereka (pelaku) itu dua orang, kira-kira umurnya lebih 50 tahun. Postur tubuh mereka agak gemuk dengan membawa senjata api rakitan," akuinya kepada wartawam. Minggu 23 Juli 2023.

Aby dan rekannya yang nerasa terancam terpaksa menyerahkan sepeda motor dan dua unit handphone kepada para garong tersebut.

Berhasil menggasak barang-barang berharga korbannya, kedua pelaku pun tancap gas ke arah Tanjung Seteko.

BACA JUGA:Kajari Lubuklinggau Bidik 3 Kasus Tipikor di Kabupaten Musi Rawas
 
"Alhamdulillah, kami tidak mengalami apa-apa, tidak ada luka sedikitpun," tuturnya.

Dibeberkannya, sebelumnya dia telah mendengar beberapa kali aksi pembegalan di Indralaya khususnya wilayah seputaran Palem Raya.

Belum lama ini bahkan salah seorang warga Indralaya Raya, Kecamatan Indralaya diketahui hilang dua sepeda motor sekaligus digasak garong.

BACA JUGA:Polisi Amankan Pengamen Hingga Pelajar yang Resahkan Pengendara Jalan Raya

Tak berselang lama warga yang sama juga dibegal. Meski tak terluka korban kehilangan Rp.7,5 juta dan sebuah henpone yang total kerugian sebesar belasan juta rupiah.

"Untuk korban tidak mengalami luka-luka, hanya harta bendanya tersebut yang hilang," kata aby.

Selain itu, aksi pembegalan juga kerap terjadi di wilayah Desa Pulau Negara Kecamatan Pemulutan Barat yang berbatasan langsung dengan Kecamatan Indralaya Utara.

BACA JUGA:Korsleting Listrik, Rumah Sekaligus Tempat Usaha Ludes Terbakar

"Ya, kabarnya aksi tindak kejahatan pembegalan ini sudah sangat sering terjadi di Indralaya, dengan begitu kami sangat berharap dan mohon ditindaklanjuti pihak kepolisian agar kasus begal diusut, biar kami masyarakat bisa aman dan nyaman beraktivitas," paparnya.

Terpisah, Kapolsek Indralaya AKP Herman Romlie ketika diminta konfirmasi mengenai aksi pembegalan ini, dirinya akan mengecek laporan terlebih dahulu.

"Dicek dulu ya," singkat Herman melalui pesan WhatsApp.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: