Nokia XR21, Tahan Benturan, Ramah Lingkungan dengan 4 Jaminan Dalam Pemakaian

Nokia XR21, Tahan Benturan, Ramah Lingkungan dengan 4 Jaminan Dalam Pemakaian

Nokia XR21, tahan benturan, ramah lingkungan dengan 4 jaminan dalam pemakaian.-Foto : khush_mum.n.more-

PALEMBANG,PALPOS.ID - Si bandel HP merk Nokia terus bersaing untuk memberikan sentuhan fitur dalam setiap produknya.

Tak hanya fitur, jenis dan desain juga selalu diketengahkan Nokia dalam setiap seri terbarunya.

Kali Nokia memperkenalkan HMD Global yakni Nokia XR21.

BACA JUGA:Samsung Galaxy A24, Memiliki Kamera Jernih dengan Video Bebas Blur yang Dilengkapi Fitur Eye-care

Nokia XR21 tepatnya dirilis pada Mei 2023.

Pada produk ini, durabilitas adalah hal yang paling diunggulkan dari HP ini.

Pasalnya, dengan sertifikasi IP68 dan IP69K, Nokia XR21 tidak hanya bisa diajak menyelam.

BACA JUGA:IPhone 12 Pro Max, Bersertifikasi IP68 dengan Memori Hingga 512 GB

Selain itu, Nokia XR21 ini  juga tahan terhadap benturan ke permukaan beton, serta dapat beroperasi di kondisi ekstrem.

Kondisi ekstrem maksudnya  seperti lingkungan dengan temperatur dan tekanan udara tinggi.

Pads HMD ini juga mengeklaim bahwa Nokia XR21 adalah HP yang ramah lingkungan.

BACA JUGA:Vivo S1, HP Android Murah dengan Spek Dewa dan Penyimpanan Berkapasitas 128 GB

Maklum material rangka yang dipakai adalah aluminium hasil daur ulang.

Tak hanya itu, untuk menunjang pemakaian jangka panjang sang ponsel, HMD memberi beberapa jaminan.

Pertama, jaminan penggantian layar sebanyak satu kali jika terjadi kerusakan.

BACA JUGA:Realme 8i, Memiliki Layar Terbaik di Kelasnya dengan Harga 2 Jutaan, Bisa Diandalkan Penggemar Fotografi

Kedua, jaminan upgrade sistem operasi sebanyak 3x dan pembaruan sistem keamanan selama empat tahun setelah HP rilis.

Hanya upgrade sistem operasi yang diberikan jadi kurang panjang karena Nokia XR21 dirilis dengan Android 12, bukan Android 13.

Kemudian hal lain yang perlu diperhatikan calon pembeli adalah bobotnya yang mencapai 231 gram.

BACA JUGA:POCO X5 Pro 5G Dilengkapi Sunlight Display dengan Sensor Utama 108 MP

Bobot ini sebenarnya masuk kategori berat.

Namun, soal bobot di atas 200 gram bukan masalah besar bagi mereka yang mencari HP outdoor.

Di Eropa, Nokia XR21 dijual 570 euro (sekitar Rp9,2 juta).*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: