HAR : ABT Jalan Baru Desa Kasai Dibangun

HAR : ABT Jalan Baru Desa Kasai Dibangun

HAR : ABT Jalan Baru Desa Kasai Dibangun--

MUARA ENIM,PALPOS.ID - Ruas jalan longsor di Desa Kasai, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muara Enim.

Dampak longsor ini telah menimbulkan dampak yang cukup luas, tidak hanya bagi warga desa tersebut tetapi juga desa-desa di sekitarnya serta terkait dengan wilayah Rantau Bayur di Kabupaten Banyuasin.

Terkait hal tetsebut Pj Bupati Muara Enim H Ahmad Rizali (HAR), mengambil langkah cepat penanganan masalah tersebut kerena sifatnya urgensi.

BACA JUGA:Jabatan Kapolsek Rambang Lubai dan Kasat Tahti Dirolling

Dari hasil tinjau bersama Plt Asisten II H Ahmad Yani, ada dua langkah yang harus kita lakukan.

Pertama, akan membuat jalan darurat agar dalam waktu seminggu atau minggu ini sudah dapat dilewati oleh masyarakat, setidaknya kendaraan pribadi dan angkutan ekonomi.

Sedangkan kendaraan berukuran besar masih akan membutuhkan penanganan lebih lanjut.

BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Akan Santuni Korban Kebakaran

"Dalam tahun ini juga akan bangun jalan baru dengan menggunakan anggaran belanja tahunan (ABT). Mudah-mudahan dalam waktu 2 bulan ini, jalan baru ini bisa selesai sehingga hubungan antara Kabupaten Muara Enim dengan Kabupaten Banyuasin atau Desa Rantau Pasai dengan Rantau Bayur bisa segera tersambung," ujarnya.

Ahmad Rizali juga mengajak masyarakat untuk selalu berpartisipasi dalam menginformasikan bencana segera.

"Saya ingin mengajak masyarakat lain, apabila ada bencana, segera menginfokan, agar kita bisa melakukan tindakan atau tindaklanjuti untuk perbaikan secepatnya." pungkasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: