Wow! 13 Manfaat Luar Biasa Daun Sukun Diantara Mengatasi Ginjal dan Liver, Begini Caranya

Wow! 13 Manfaat Luar Biasa Daun Sukun Diantara Mengatasi Ginjal dan Liver, Begini Caranya

Wow! 13 Manfaat Luar Biasa Daun Sukun Diantara Mengatasi Ginjal dan Liver, Begini Caranya--

KESEHATAN,PALPOS.ID - Sukun (Artocarpus altilis), di Indonesia dikenal dengan banyak nama diantaranya  Kulur, Ketimbul atau Timbul.

Buahnya tidak memiliki biji, bila sudah digoreng akan terasa empuk seperti roti. Karena itu di eropa Sukun dikenal dengan buah roti.

Selain buahnya enak dan bergizi, dan menjadi makanan sumber karbohidrat, ternyata daunnya juga bermanfaat sebagai bahan herbal.

BACA JUGA:Bukan Hanya Untuk Kulit, Aloe Vera si Lidah Buaya Bisa Menurunkan Gula Darah Loh!

Itu karena daun sukun juga kaya nutrisi tidak kalah dengan buahnya sendiri.

Dirangkum dari sejumlah sumber seperti yang telah dilansir platform media online dan media sosial, daun sukun juga kaya akan nutrisi.

Sama seperti buahnya, daun sukun juga mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin B1, vitamin B2, vitamin C, dan mineral (kalsium, fosfor, dan zat besi) dan lainnya.

BACA JUGA:Mau Sehat Santap Microgreens Bantu Hilangkan Radikal Bebas

Berkat kandungan zat-zat penting dalam daun sukun tersebut membuat daun dengan ukuran jumbo ini banyak digunakan sebagai bahan herbal untuk mengatasi sejumlah gangguan kesehatan, terutama penyakit ginjal, liver, dan jantung.

Nah untuk mengenal lebih jauh manfaat daun sukun sebagai bahan herbal, ikuti ulasannya berikut ini :

1. Menurunkan kadar kolesterol

BACA JUGA:Efek Samping yang Perlu Diperhatikan Saat Mengonsumsi Ketumbar

Daun sukun bisa menghambat penumpukan lemak pada dinding pembuluh darah aorta sehingga kadar kolesterol dalam darah menurun secara signifikan. 

2. Mencegah kanker

Dengan mengonsumsi daun sukun secara teratur, sel kanker dapat ditekan bahkan dilumpuhkan.

BACA JUGA:Penelitian Terbaru Membuktikan Manfaat Luar Biasa dari si rempah Kunyit Putih

Berdasarkan penelitian, manfaat daun sukun memiliki tiga turunan yang sangat mematikan bagi sel kanker karena dapat memicu program bunuh diri sel.

Ada pun turunan tersebut meliputi isolespol, 52-geranyl-22, 42, 4-trihydroxychalcone, dan 3,4,22,42-tetrahydroxy-32-geranyldihydrochalcone. 

3. Menurunkan tekanan darah dan diabetes

BACA JUGA:Penelitian Terbaru Membuktikan Manfaat Luar Biasa dari si rempah Kunyit Putih

Daun sukun juga bermanfaat menurunkan tekanan darah dan diabetes.

Daun sukun, terutama yang telah menguning dipercaya mengandung phenol, quercetin, dan champorol.

Ketiga kandungan tersebut sangat ampuh menurunkan gula darah dan menurunkan tekanan darah tinggi.

BACA JUGA:Ajaib! Pakai Satu Bahan Dapur Ini, Minyak Goreng Bekas Kembali Jernih Seperti Baru, Begini Caranya!

Jadi, manfaat daun sukun untuk diabetes adalah karena kandungan nutrisinya.

4. Meredakan sariawan

Manfaat daun sukun juga bisa meredakan sariawan.

BACA JUGA:Ajaib! Pakai Satu Bahan Dapur Ini, Minyak Goreng Bekas Kembali Jernih Seperti Baru, Begini Caranya!

Berdasarkan penelitian di Universitas Padjajaran, Bandung, ditemukan bahwa sukun mengandung ekstrak mentanol yang berkhasiat untuk menghambat pertumbuhan Candida Albicans, si penyebab sariawan.

Ramuan daun sukun sering digunakan oleh masyarakat India Barat untuk mengatasi sariawan.

5. Mengatasi gatal-gatal kulit dan bengkak

BACA JUGA:Sulit Punya Momongan, Cobalah Konsumsi 10 Makanan Ini

Kandungan phenol, quercetindan champorol dalam daun sukun juga berkhasiat mengatasi kulit gatal dan bengkak dengan cara dioleskan pada permukaan kulit.

6. Mengobati asam urat

Manfaat daun sukun juga terbukti mampu menjaga kadar asam urat dalam darah tetap normal sehingga cocok dikonsumsi oleh penderita asam urat.

BACA JUGA:Sudah 5 tahun Nikah Belum Punya Anak? Yuk Kenali Penyebab Wanita Sulit Hamil..

Manfaat daun sukun untuk asam urat tidak hanya meredakan sakit, tetapi juga menghilangkannya jika dilakukan dengan telaten.

Sebaiknya selama pengobatan dan setelahnya, penderita asam urat tidak mengonsumsi jeroan.

7. Mencegah peradangan

BACA JUGA:Seni Memasak Rebung, Ini 7 Rahasia Agar Khasiatnya Tetap Terjaga

Manfaat daun sukun juga mengandung asam hidrosianat, asetilkolin, tanin, dan riboflavin. Zat-zat tersebut merupakan zat-zat yang berkhasiat untuk mencegah peradangan atau inflamasi.

8. Mengatasi jamur

Sebagai tumbuhan yang memiliki aneka khasiat, daun sukun juga banyak digunakan untuk mengatasi masalah penyakit kulit seperti jamur atau panu dengan cara mengoleskannya pada kulit setelah diolah terlebih dahulu.

BACA JUGA:Dokter Boyke Bagikan Rahasia Cepat Hamil untuk Pejuang Garis Dua

9. Mengatasi pegal-pegal

Daun sukun juga memiliki khasiat untuk mengatasi pegal-pegal pada tubuh.

Caranya dengan menempelkan atau mengusapkannya pada bagian tubuh yang pegal sebagai obat luar, seperti yang sering dilakukan oleh masyarakat Betawi.

BACA JUGA:Musim Hujan Tiba, Yuk Buat Minuman Teh Anti Pilek Bisa Menguatkan Imun Juga, Ini Resepnya..

10. Mengobati penyakit hepatitis

Daun sukun sering disarankan oleh para herbalis untuk dikonsumsi oleh pasien hepatitis.

Biasanya daun yang digunakan adalah daun yang sudah tua, tetapi belum jatuh dari pohonnya.

BACA JUGA:Penelitian Terbaru Membuktikan Manfaat Luar Biasa dari si rempah Kunyit Putih

11. Mengobati penyakit jantung

Manfaat daun sukun juga bisa menjaga pembuluh darah tetap sehat begitu juga pada jantung.

Kandungan flavonoid dan Beta-Sitosterol pada daun sukun sangat berperan aktif melindungi jantung dari iskemia yang dapat menyebabkan gagal jantung.

BACA JUGA:Akrab Dengan Mistis, Daun Kelor Ternyata Obat Mujarab Untuk Turunkan Kolesterol, Jangan Ragu Mengonsumsinya..

12. Mengatasi gangguan ginjal

Bagi penderita gangguan ginjal, daun sukun dapat digunakan sebagai pengobatan alternatif yang murah dan mudah serta tanpa efek samping.

Kandungan asam hidrosianat, asetilkolin, tannin, riboflavin, dan lain-lain yang terdapat dalam daun sukun terbukti mampu menghentikan peradangan ginjal.

BACA JUGA:Buah Delima Dapat Mengobati Radang Sendi Dan Meningkatkan Daya Ingat

13. Mengobati penyakit liver

Manfaat daun sukun juga mengandung asam amino esensial yang berkhasiat untuk mengobati penyakit liver.

Nah untuk mendapatkan beragam manfaat dan khasiat tersebut  diantaranya dengan mengonsumsi ekstrak air sukun.

BACA JUGA:Buah Nanas Dapat Meningkatkan Kesuburan Serta Menyehatkan Kulit

Caranya, cuci bersih daun sukun dan rebus ke dalam lima gelas air sampai mendidih.

Setelah mendidih, tambah air lagi dan tunggu sampai kembali mendidih.

Angkat dan saring air rebusan. Tunggu air rebusan menjadi dingin.

BACA JUGA:Bunga Mawar Bikin Kulit Kencang, Lembut Dan Glowing

Setelah dingin minumlah air rebusan tersebut 2 kali sehari.

Itulah sejumlah manfaat daun sukun untuk kesehatan dan cara mengolahnya.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua dan terimakasih.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: