“Gemar Ibadah” Rutan Prabumulih Sambangi Masjid Al Muhajirin
“Gemar Ibadah” Rutan Prabumulih Sambangi Masjid Al Muhajirin-Foto : Prabu/Palpos-
PRABUMULIH, PALPOS.ID - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Prabumulih menunjukkan bentuk bakti kepada masyarakat melalui penyelenggaraan kegiatan GEMAR IBADAH (Gerakan Membersihkan Rumah Ibadah) di Masjid Al-Muhajirin, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih pada Jum’at, 29 Desember 2023.
Kegiatan ini diinisiasi oleh Kepala Rutan Prabumulih, Zulkifli Bintang, yang turut diikuti oleh pejabat struktural dan seluruh pegawai Rutan Prabumulih.
Kegiatan dimulai pukul 07.15 WIB, dengan rombongan berangkat bersama dari halaman Kantor Rutan Prabumulih menuju Masjid Al-Muhajirin.
Masjid Al-Muhajirin menjadi saksi pertama dari penyelenggaraan GEMAR IBADAH oleh Rutan Prabumulih.
BACA JUGA:Gerak Cepat Menindaklanjuti Temuan BPK, Kajari Prabumulih Pulihkan Keuangan Negara Rp 6,58 Miliar
BACA JUGA:Pj Wako Prabumulih Larang Lurah dan Camat Keluar Daerah
Kedatangan Karutan Prabumulih beserta rombongan disambut hangat oleh Ketua Takmir Masjid Al-Muhajirin, Iman Harnodi, dan Takmir Masjid lainnya.
Kegiatan ini bukan hanya sekadar membersihkan, tetapi juga menyiratkan bentuk bakti dan tanggung jawab sosial dari jajaran Rutan Prabumulih terhadap masyarakat sekitar.
Karutan Prabumulih, Zulkifli Bintang, mengekspresikan antusiasme tinggi dalam membersihkan lingkungan sekitar Masjid Al-Muhajirin, termasuk halaman masjid, ruang shalat, tempat wudhu, dan kamar mandi.
Ia menyatakan bahwa kegiatan GEMAR IBADAH ini akan dijadwalkan minimal satu bulan sekali dan akan melibatkan seluruh rumah ibadah di Kota Prabumulih.
BACA JUGA:28 Remaja Diamankan Polisi Karena Hendak Tawuran, Ini yang Dilakukan Dinsos Prabumulih
"Hari ini kami sudah melaksanakan kegiatan GEMAR IBADAH yang berarti Gerakan Membersihkan Rumah Ibadah. Insyaallah, kegiatan ini akan terus kami laksanakan minimal satu bulan sekali, dengan target seluruh Rumah Ibadah di Kota Prabumulih ini," ujar Karutan.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya terbatas pada rumah ibadah Islam, tetapi juga akan melibatkan rumah ibadah lainnya di Kota Prabumulih.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: