Ternyata begini Cara Membersihkan Softlens yang Benar untuk Menghindari Gatal, Perih, dan Alergi

Ternyata begini Cara Membersihkan Softlens yang Benar untuk Menghindari Gatal, Perih, dan Alergi

Cara Membersihkan Softlens yang Benar--Foto: Ilustrasi

LIFESTYLE, PALPOS.ID - Softlens menjadi salah satu alternatif populer bagi mereka yang ingin merubah penampilan mata. 

Namun, masih banyak yang mengalami keluhan seperti gatal, perih, atau bahkan alergi setelah menggunakan softlens. Mungkin selama ini, cara membersihkan softlens yang tepat belum menjadi perhatian utama.

Softlens yang tidak bersih dapat menjadi sumber masalah kesehatan mata.

Oleh karena itu, sangat penting untuk membersihkan softlens dengan benar dan rutin agar tetap nyaman digunakan.

Berikut adalah langkah-langkah cara membersihkan softlens yang benar:

1. Cuci Tangan dengan Air Bersih

BACA JUGA:Kaum Hawa Harus Tau ! Ternyata Begini Cara Pakai Body Lotion yang Benar Agar Manfaatnya Maksimal untuk Kulit

BACA JUGA:Ternyata Pasta Gigi Memiliki Fungsi Lain Yang Luar Biasa, Salah Satunya Sangat Bermanfaat Bagi Kaum Hawa

Langkah awal yang sering diabaikan adalah mencuci tangan dengan air bersih sebelum menyentuh softlens. Hindari penggunaan sabun yang dapat meninggalkan residu pada tangan.

Jika merasa perlu menggunakan sabun, pastikan tangan benar-benar bersih dengan membilasnya hingga tidak ada sisa sabun yang tertinggal.

Keringkan tangan dengan kain atau handuk yang tidak berserat agar tidak menempel pada tangan.

2. Tempatkan Softlens di Telapak Tangan dan Gunakan Cairan Pembersih Khusus

Tempatkan softlens di telapak tangan yang bersih, lalu tuangkan cairan pembersih khusus softlens sebanyak 2-3 tetes.

Pilihlah cairan pembersih yang direkomendasikan oleh dokter mata atau optometris untuk memastikan keamanan softlens dan kesehatan mata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: