ASUS Luncurkan Zenbook Duo 2024 : Hadirkan Inovasi dan Performa Terbaru, Tipis dan Kuat, 2 Layar Super Unik !

ASUS Luncurkan Zenbook Duo 2024 : Hadirkan Inovasi dan Performa Terbaru, Tipis dan Kuat, 2 Layar Super Unik !

--

BACA JUGA:Asus Vivobook Pro 15 Meluncur : Revolusi di Dunia Laptop, Spek Gahar, Layar OLED, Nvidia GeForce RTX 3050

Saat laptop dibuka, layar kedua sedikit terangkat, mirip dengan fitur pada ROG Zephyrus Duo.

Desain ini tidak hanya estetis, tetapi juga meningkatkan sirkulasi udara dan kenyamanan pengguna saat menggunakan layar kedua.

Tidak hanya mengutamakan penampilan, ASUS Zenbook Duo 14 (UX482) juga memiliki ketangguhan yang tinggi dengan memenuhi standar militer US – MIL-STD810H.

BACA JUGA:Inovasi Terbaru di Dunia Gaming : ASUS ROG Strix G16 dengan Intel Core Gen-13, NVIDIA RTX 40, Anti Nge-Lag !

BACA JUGA:ASUS ROG Phone 7 Ultimate Punya Efisiensi Daya dan Fitur Khas Gaming, dapat Jadi Pilihan para Gamer

Material magnesium-aluminum alloy memberikan daya tahan yang optimal, dan laptop ini tersedia dalam warna Celestial Blue.

Dengan dimensi 3,24 cm x 22,2 cm x 1,69 cm, laptop ini tetap tipis meskipun dilengkapi dengan layar sekunder.

Berat laptop sekitar 1,61 kg, dan total bobot yang diangkut pengguna dengan charger adalah sekitar 1,83 kg.

Layar utama ASUS Zenbook Duo 14 (UX482) memiliki ukuran 14 inci dengan resolusi Full HD (1920 x 1080) piksel dan refresh rate 60Hz.

Menggunakan panel IPS, layar ini memiliki tingkat kecerahan 400 nits dan cakupan warna 100 persen  sRGB Pantone Validated.

Anti-glare coating membuatnya nyaman digunakan tanpa pantulan cahaya, dan bingkai kanan-kiri tipis 4mm menghasilkan screen-to-body ratio tinggi, mencapai 93%.

Kamera 720p 30fps di bagian atas layar mendukung fitur Windows Hello, memungkinkan pengguna login tanpa memerlukan password.

Layar kedua, ScreenPad Plus, berukuran 12,65 inci dengan resolusi 1920 x 515 piksel, refresh rate 60 Hz, dan juga menggunakan panel IPS dengan tingkat kecerahan 400 nits.

Layar kedua ini berfungsi sebagai touchscreen dan dapat digunakan dalam berbagai skenario, termasuk multi-tasking, menampilkan hingga 3 window program sekaligus, dan membantu content creator menampilkan tutorial saat bekerja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: