Ratu Tenny Leriva Pimpin Sementara : Suara Terbanyak Calon DPD RI Sumsel, Ini kata Pengamat

Ratu Tenny Leriva Pimpin Sementara :  Suara Terbanyak Calon DPD RI Sumsel, Ini kata Pengamat

Dr Tarech Rasyid MSi. f IST--

POLITIK, PALPOS.ID - Calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI  asal Sumsel, Ratu Tenny Leriva, yang merupakan putri Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru, menunjukkan performa gemilang dengan meraup suara terbanyak dan memimpin sementara untuk calon DPD RI dari Sumsel dalam Pemilu 2024

Ratu Tenny memperoleh suara sebesar 92.451 atau 15.11 persen, Ratu Tenny berhasil mengungguli petahana, Jialyka Maharani, putri mantan Bupati Ogan Ilir, Ilyas Panji Alam, yang mencatatkan suara sebanyak 57.305 atau 9.37 persen.

Terkait hasil sementara ini, Pengamat Politik yang juga Akademisi, Dr Tarech Rasyid MSi angkat bicara.

BACA JUGA:Prabowo-Gibran Unggul Hasil Quick Count dan TPS di Sumsel, TKD Tunggu Hasil Resmi KPU

BACA JUGA:Cek Fakta Bawaslu Sumatera Selatan : Tunggu Hasil Resmi, Tanggapan Terhadap Video Viral

Dikatakannya, banyak faktor yang dapat diidentifikasi sebagai kunci keberhasilan luar biasa Ratu Tenny Leriva dalam meraih suara terbanyak. 

“Pertama, sebagai putri dari mantan Gubernur Sumsel, H Herman Deru, Ratu Tenny mampu memanfaatkan popularitas dan reputasi positif ayahnya untuk mendongkrak elektabilitasnya. Keterkaitannya dengan Herman Deru memberikan landasan kuat dalam membangun kepercayaan pemilih,” ujat Tarech.

Selain popularitas Herman Deru lanjut dia, peran strategis sebagai Ketua Partai Nasdem yang diemban oleh ayahnya juga memberikan keuntungan tersendiri.

BACA JUGA:Kemenangan Prabowo-Gibran di Pemilu 2024: Suasana Pesta Demokrasi yang Rukun dan Guyub di Sumsel

BACA JUGA:Rakyat Bergerak: TPN Ganjar-Mahfud Mendorong Pengawalan Suara di TPS untuk Wujudkan Pemilu Demokratis

Keanggotaan dan dukungan dari Partai Nasdem lanjut Tarech, memudahkan Ratu Tenny untuk menyosialisasikan dirinya sebagai calon DPD RI melalui jejaring partai politik. 

“Selanjutnya, dukungan kontribusi dari kader dan simpatisan Partai Nasdem turut membantu dalam mengumpulkan suara signifikan,” jelasnya.

Faktor penting lainnya kata Rektor Universitas IBA ini,  adalah kehadiran Ratu Tenny Leriva sebagai politisi perempuan muda di kancah politik Sumsel

BACA JUGA:5.167 Lembar Surat Suara Dimusnahkan Oleh KPU Ogan Ilir, Ini Sebabnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: