5 Tempat Makan Pindang yang Enak di Kota Prabumulih

5 Tempat Makan Pindang yang Enak di Kota Prabumulih

5 Tempat Makan Pindang yang Enak di Kota Prabumulih--

KULINER, PALPOS.ID - Pindang, salah satu makanan populer dan paling digemari oleh warga Sumatera Selatan (Sumsel), termasuk masyarakat kota Prabumulih. 

Makanan hasil olahan ikan ini menjadi ikon kuliner yang sangat mudah ditemui di kota Prabumulih. 

Berbagai tempat makan pindang tersebar di seantero kota, menawarkan cita rasa yang menggugah selera. 

Inilah lima rekomendasi tempat makan pindang di kota Prabumulih yang dapat menjadi pilihan bagi para wisatawan kuliner:

BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Ragam Durian Unggulan di Dunia: Dari Musang King hingga Black Thorn

BACA JUGA:Memikat Selera dengan Kreativitas Kuliner: Kurma Berubah Menjadi Dessert Menggugah Rasanya

1. Pondok Pindang Aisyah

Pondok Pindang Aisyah terletak di Jalan Sindur, Kelurahan Sindur, Kecamatan Cambai, kota Prabumulih. 

Lokasinya yang strategis, tidak jauh dari kantor pemerintah kota (pemkot) Prabumulih, membuatnya mudah dijangkau. 

Di sini, pengunjung dapat menikmati beragam jenis pindang ikan mulai dari ikan patin, ikan gabus, ikan toman, ikan baung, hingga ikan salai. 

BACA JUGA:Pilihan Menu Sahur: Makanan Bergizi untuk Menyegarkan Tubuh Sebelum Berpuasa

BACA JUGA:Manjakan Lidah Anda dengan Camilan Lezat yang Cocok untuk Berbuka Puasa!

Tidak hanya itu, Pondok Pindang Aisyah juga menyajikan ayam goreng, ikan nila goreng, dan bakar dengan harga yang cukup ramah di kantong.

2. Rumah Makan Pindang Pondok Bambu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: