Harga Kompetitif dan Fitur Mewah: Mengapa Honda CB350RS 2024 Patut Dilirik

Harga Kompetitif dan Fitur Mewah: Mengapa Honda CB350RS 2024 Patut Dilirik

--

OTOMOTIF, PALPOS.ID-Bagi penggemar roda dua, khususnya brand Honda, nama Honda CB tentunya punya tempat khusus di hati kalian.

Dan ini terbukti dengan banyaknya restorasi motor Honda CB di Indonesia ataupun motor Honda lain namun diubah menjadi Honda CB series.

Sayangnya, Honda CB yang dipasarkan di Indonesia cukup terbatas di CB150 series dan di jajaran moge saja. Berbeda dengan Honda Malaysia yang memasarkan sosok Honda CB350RS 2024.

BACA JUGA: Honda Super Cub 110 Meluncur: Mengulik Keunikan Motor Bebek Klasik Terbaru dari Honda

BACA JUGA:Mengintip Teknologi Canggih Honda Airblade 160

Honda CB350RS 2024 diperkenalkan di Malaysia dengan banderol mencapai 20.500 Ringgit Malaysia.

Kalau dikurskan ke Rupiah, maka harga Honda CB350RS 2024 mencapai 71,3 jutaan Rupiah.

Banderol ini masih tetap lebih murah jauh ketimbang rival-rivalnya seperti Royal Enfield Hunter 350 ataupun Triumph Speed 400 yang masing masing ada di angka 22.200 ringgit dan 26.900 ringgit Malaysia.

BACA JUGA:Honda CB1000R BlackvEdition Pembaruan Estetika dan Teknologi untuk Performa Maksimal

BACA JUGA:Honda Supra X Helm In: Menggabungkan Kemewahan Bagasi Luas dengan Performa Terbaik dalam Kelasnya

Lantas, apa yang ditawarkan oleh Honda CB350RS 2024? Untuk spesifikasi mesin, Honda CB350RS menggunakan mesin 1 silinder 348cc EFI dengan pendingin udara.

Tentunya, spesifikasi ini terbilang biasa saja untuk motor di tahun 2024. Apalagi tenaga yang dihasilkan hanya 20,8 hp di 5.500 rpm dan torsinya 30 Nm di 3.000 rpm.

Mesin tersebut dipadukan dengan transmisi 5 percepatan manual yang sudah dibekali fitur assist & slipper clutch.

BACA JUGA:Honda Revo FI: Menguak Keunggulan Mesin Injeksi dan Reputasi Unggul Sebagai Motor Bebek Pilihan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: