Pemekaran Wilayah Sumatera Barat: Usulan Pembentukan Lima Kabupaten Daerah Otonomi Baru Terus Berkobar
Pemekaran Wilayah Sumatera Barat: Usulan Pembentukan Lima Kabupaten Daerah Otonomi Baru Terus Berkobar.-Palpos.id-tiktok
Kabupaten Pasaman Utara diusulkan sebagai pemekaran dari Kabupaten Pasaman Barat.
Daerah ini dikenal dengan keberagaman etnisnya, mulai dari suku Mandailing, Minang, Jawa, hingga Melayu Pesisir.
Enam kecamatan yang siap bergabung adalah Kecamatan Ranah Batahan, Sungai Beremas, Gunung Tuleh, Balingkah, Lembah Melintang, dan Sungai Aur.
Dengan jumlah penduduk mencapai 197 ribu jiwa lebih dan luas wilayah 2.200 kilometer persegi, rencana ibukota Kabupaten Pasaman Utara akan berada di Ujung Gading, Kecamatan Lembah Melintang.
BACA JUGA:Eksplorasi Kaya Budaya Sumatera Barat: Rumah Gadang dan Senjata Tradisional hingga Kuliner Pedas
Kabupaten ini juga berbatasan langsung dengan Provinsi Sumatera Utara.
Kabupaten Kepulauan Mentawai
Kabupaten Kepulauan Mentawai telah diusulkan untuk dimekarkan menjadi tiga kabupaten baru.
Namun, dengan pertimbangan sarana prasarana serta jumlah penduduk, pembentukan kabupaten baru di Kepulauan Mentawai belum menjadi prioritas bagi Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.
Kabupaten Kepulauan Mentawai sendiri baru dibentuk 20 tahun yang lalu sebagai hasil pemekaran dari Kabupaten Padang Pariaman.
Jika nantinya dirasa perlu ada daerah otonomi baru, Pemkab Kepulauan Mentawai dan Pemprov Sumbar akan melakukan kajian mendalam.
Kabupaten Lima Puluh Kota
Rencana pemekaran Kabupaten Lima Puluh Kota saat ini masih sebatas wacana dan belum ada nama untuk kabupaten baru yang akan dibentuk.
Tokoh masyarakat dan ninik mamak di Kabupaten Lima Puluh Kota berupaya memperjuangkan pemekaran ini, melihat Kabupaten Pesisir Selatan, Agam, dan Pasaman Barat yang sudah memiliki rencana pemekaran.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: