Pilkada Serentak 2024: Pasangan HAPAL Dapat Dukungan PKB dan MataHati Resmi Didukung Partai Golkar

Pilkada Serentak 2024: Pasangan HAPAL Dapat Dukungan PKB dan MataHati Resmi Didukung Partai Golkar

Pilkada Serentak 2024: Pasangan HAPAL Dapat Dukungan PKB dan MataHati Resmi Didukung Partai Golkar.-Palpos.id-Sumateraekspres.id

"Alhamdulillah, kami resmi menerima Surat Keputusan Penetapan dari PKB. Hal ini menjadi suntikan semangat dan motivasi bagi saya dan Popo Ali dalam menghadapi pemilihan kepala daerah November nanti. Insya Allah, dalam beberapa hari ini kami akan mendapat tambahan dukungan dari partai lain," ujar Heri.

Tim pemenangan Heri Amalindo, Nopriansyah, juga menyambut positif dukungan ini. 

"Seluruh tim, relawan, dan simpatisan sudah mengetahui kabar dukungan resmi PKB ke kami. Saat ini sudah satu kaki perahu HAPAL berlayar, tinggal menunggu tambahan dukungan partai lain yang sudah siap diserahkan ke kami," kata Nopriansyah.

BACA JUGA:Diisukan akan Berpasangan, Ini Tanggapan Ridho Yahya - Heri Amalindo

BACA JUGA: Heri Amalindo Gaungkan Lagi Program Berobat dan Sekolah Gratis

MataHati Resmi Didukung Partai Golkar

Sementara itu, Partai Golkar secara resmi mengusung pasangan Mawardi Yahya dan RA Anita Noeringhati (MataHati) sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel dalam Pilkada 2024. 

Surat Keputusan (B.1 KWK) tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, dengan didampingi Sekjen DPP Partai Golkar Lodewijk F Paulus dan Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia.

Keputusan DPP Golkar ini memupus harapan pasangan HAPAL yang sebelumnya optimis bisa diusung Golkar. 

Dalam SK Nomor Skep-63/DPP/GOLKAR/VI/2024, DPP Partai Golkar meminta DPD Partai Golkar Provinsi Sumsel untuk segera menindaklanjuti keputusan ini sesuai dengan ketentuan organisasi dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

BACA JUGA:Mawardi Yahya Pastikan Kesehatan Prima, Siap Hadapi Pilgub Sumsel 2024

BACA JUGA:Kembalikan Formulir, Mawardi Yahya dan ESP Yakin Dapat Dukungan Penuh dari PAN

Calon Wakil Gubernur Sumsel, RA Anita Noeringhati, menyatakan rasa syukurnya atas dukungan dari DPP Golkar tersebut.

"Mohon doanya, dengan segala ikhtiar yang ada, insya Allah bisa mewujudkan kembali kejayaan Sumsel. Bangkit Bersama," ujarnya dengan penuh semangat.

Tidak hanya dari Partai Golkar, pasangan Mawardi Yahya dan RA Anita Noeringhati juga telah menerima dukungan dari Partai Gerindra. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sumateraekspres.id