Palembang: CIMB Niaga Luncurkan Layanan Terbaru untuk Meningkatkan Customer Experience

 Palembang: CIMB Niaga Luncurkan Layanan Terbaru untuk Meningkatkan Customer Experience

--

BISNIS, PALPOS.ID.-PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus memperkuat komitmennya untuk menghadirkan pengalaman perbankan yang optimal bagi nasabah di Palembang, Sumatera Selatan.

Dengan dukungan dari empat kantor cabang, satu Digital Lounge yang terletak di Palembang Icon Mall, serta 29 mesin ATM yang tersebar di berbagai titik strategis.

CIMB Niaga memastikan bahwa nasabah dapat melakukan berbagai aktivitas perbankan dengan mudah dan nyaman.

BACA JUGA: Bank Indonesia Sumsel Menargetkan 27 Juta Transaksi Digital di 2024

BACA JUGA:Bank Indonesia Sumsel Edarkan Rp5,3 Triliun Penukaran Uang, Ini Titik Lokasi Penukaran

Di tengah pesatnya perkembangan kota Palembang, yang merupakan salah satu titik strategis di jalur lintas Sumatera dan mengalami kemajuan pembangunan yang signifikan, CIMB Niaga berkomitmen untuk memberikan layanan perbankan yang prima.

Head of Region Sumatera CIMB Niaga, Maya Sartika, menekankan pentingnya dukungan layanan lengkap yang menggabungkan kantor cabang fisik dengan kapabilitas digital untuk meningkatkan customer experience di Palembang.

Dalam acara Media Gathering yang diadakan di Palembang pada Senin (5/8/2024), Maya Sartika menjelaskan bahwa komitmen CIMB Niaga untuk memberikan layanan terbaik tidak hanya terletak pada kehadiran fisik kantor cabang dan mesin ATM, tetapi juga pada pemanfaatan teknologi digital.

BACA JUGA: Bank Indonesia Dukung Pendidikan dan Ketahanan Pangan di Sumsel Melalui Gerakan GSMP Goes to School & Office

BACA JUGA:Bank Indonesia Provinsi Sumatera Selatan Menggelar Peluncuran Laporan Perekonomian Indonesia 2023 secara Darin

Nasabah dapat memanfaatkan aplikasi mobile banking OCTO Mobile dan internet banking OCTO Clicks untuk mengakses layanan perbankan kapan saja dan di mana saja.

Bagi nasabah bisnis, CIMB Niaga menyediakan BizChannel@CIMB yang menawarkan solusi efisien untuk transaksi bisnis.

Sementara itu, nasabah merchant atau pemilik toko, termasuk yang berada di Palembang, dapat menggunakan aplikasi OCTO Merchant untuk mempermudah transaksi jual beli.

BACA JUGA:Bank Indonesia Ungkap Kinerja Ekonomi Unggul Indonesia di Tahun 2023

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: