Menggoda! Subaru BRZ Facelift Hadir dengan Performa Lebih Garang dan Teknologi Canggih

Menggoda! Subaru BRZ Facelift Hadir dengan Performa Lebih Garang dan Teknologi Canggih

Menggoda! Subaru BRZ Facelift Hadir dengan Performa Lebih Garang dan Teknologi Canggih foto: Subaru Indonesia--

PALPOS.ID-Subaru kembali menarik perhatian dunia otomotif dengan meluncurkan edisi facelift dari model BRZ di Jepang.

Mobil sport dua pintu ini, yang dikenal sebagai saudara kembar dari Toyota 86, kini hadir dengan serangkaian peningkatan yang lebih memukau, terutama di sektor mesin.

Pembaruan tersebut tak hanya meningkatkan performa, tetapi juga memberikan pengalaman berkendara yang lebih dinamis dan penuh adrenalin bagi penggemar mobil sport.

Salah satu daya tarik utama Subaru BRZ facelift terletak pada mesinnya yang menggunakan konfigurasi boxer naturally aspirated 2.000 cc D-4S.

BACA JUGA:SUV Mewah Hyundai SANTA FE 2024 Hadir di Indonesia dengan Pilihan Hybrid dan Mesin Bensin

BACA JUGA:Meluncur di China, MG ES5 Tantang BYD Atto 3 dengan Fitur Unggulan dan Desain Futuristik

Mesin ini kini mampu menghasilkan tenaga sebesar 205 hp dan torsi 214 Nm, lebih tinggi dibandingkan model sebelumnya yang hanya mampu mencapai 200 hp dan torsi 205 Nm.

Meskipun perbedaannya tampak kecil, namun peningkatan tersebut cukup signifikan bagi pengemudi yang ingin merasakan akselerasi lebih responsif.

Rahasia di balik peningkatan performa ini adalah perubahan pada rasio final drive, yang kini diperbarui dari 4,1:1 menjadi 4,3:1.

Perubahan rasio ini memungkinkan Subaru BRZ facelift untuk memberikan tarikan awal yang lebih cepat dan responsif, terutama pada varian dengan transmisi manual enam percepatan.

Namun, bagi pengguna yang lebih memilih transmisi otomatis, performa tetap sama seperti model sebelumnya.

Pembaruan pada Subaru BRZ facelift juga terlihat jelas pada desain eksteriornya.

Dengan perubahan pada bumper, grille, serta lampu depan dan belakang yang kini menggunakan teknologi LED, tampilan mobil ini semakin stylish dan agresif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: