Semakin Nekat dan Meresahkan, Kawanan Pencuri di Prabumulih Gasak Trafo dan Kabel yang Terpasang di Tiang PLN

Semakin Nekat dan Meresahkan, Kawanan Pencuri di Prabumulih Gasak Trafo dan Kabel yang Terpasang di Tiang PLN

Tiang listrik PLN yang Trafo dan kabelnya hilang dicuri-Foto: PRABU/PALPOS.ID-

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Aksi kawanan pelaku pencurian di kota Prabumulih semakin nekat dan meresahkan. 

Kejadian terbaru pelaku pencurian menggasak (mencuri) trafo berukuran besar dan kabel ratusan meter yang terpasang di tiang PLN,

Di Jalan Sungkai Perumnas 1, Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Minggu, 17 november 2024. 

Aksi pencurian yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB ini menyebabkan ratusan warga mengalami pemadaman Listrik.  

BACA JUGA:Survei LPI, Hj Suryanti Ngesti Rahayu-H Mat Amin Melesat 65 Persen, Unggul Jauh dari Dua Paslon Lainnya

BACA JUGA:Kejari OKI Laksanakan RJ Terhadap 3 Tersangka yang Terlibat Perkara KDRT Hingga Penganiayaan!

Informasi mengenai hilangnya trafo serta kabel tersebut menyebar luas di media sosial, memicu berbagai reaksi dari masyarakat.

Pencurian ini terjadi pada dini hari, namun baru diketahui oleh warga pada pagi hari ketika mereka mendapati listrik padam. 

Pelaku, yang diperkirakan menggunakan mobil Innova berplat nomor BH, berhasil menggasak trafo dan kabel tanpa terdeteksi. 

Aksi ini tidak hanya berdampak pada pemadaman listrik, tetapi juga menambah daftar panjang masalah keamanan di Prabumulih.

BACA JUGA:Tersangka !!! Kuasa Hukum LSM Aliansi Prabumulih Menggugat Minta Satreskrim Gelar Perkara Ulang

BACA JUGA:Geger !! Warga Prabumulih Temukan Jasad Pria Tanpa Identitas Tergeletak di Pinggir Rel Kereta Api

Akun media sosial @prabumulihsiruu menjadi salah satu yang pertama kali mengungkap kejadian ini. 

Dalam unggahan mereka, tertulis, "Trafo dan kabel di jalan Sungkai Perumnas 1 Kelurahan Gunung Ibul hilang digasak maling pake mobil Innova plat BH, 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: