Diseruduk Babaranjang, Dua Wanita Muda Pengendara Ford Alami Trauma

Diseruduk Babaranjang, Dua Wanita Muda Pengendara Ford Alami Trauma

Petugas kepolisian dibantu warga mengevakuasi mobil Ford yang diseruduk Babaranjang.-Foto: PRABU/PALPOS.ID-

Di saat yang bersamaan, kereta api babaranjang melaju dengan kecepatan tinggi dan langsung menabrak bagian kiri mobil, tepatnya di pintu. 

Akibat tabrakan tersebut, mobil korban terseret puluhan meter di sepanjang rel kereta api. 

BACA JUGA:Ini Dia Tampang Pembunuh Sadis di Ogan Ilir, Serahkan Diri Usai Habisi Korban

BACA JUGA:Pihak Ketiga Picu Suami Lakukan KDRT: Istri di Lempuing OKI Lapor Polisi!

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, kedua perempuan muda tersebut mengalami trauma dan luka ringan akibat kecelakaan.

Warga sekitar yang mengetahui adanya insiden itu, segera memberikan pertolongan dan membawa korban ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan. 

Setelah kejadian, warga melaporkan insiden tersebut ke Polsek Prabumulih Barat. 

Tak lama kemudian, tim identifikasi dari Polsek Prabumulih Barat tiba di lokasi untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. 

BACA JUGA:RF Tersangka Pembacokan Penjaga Kebun Sawit di OI Terancam Hukuman 15 Tahun Penjara

BACA JUGA:Menjelang Nataru, Satresnarkoba Polres Prabumulih Gagalkan Peredaran 18 Paket Sabu

Mereka dibantu oleh warga setempat serta tim dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk mengevakuasi mobil yang terlibat kecelakaan.

"Kejadiannya pagi tadi, katanya mobil mati mesin saat berada di rel kereta api," ujar salah seorang warga. 

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIK, melalui Kasi Humas, AKP B Sijabat, membenarkan adanya insiden tersebut. 

"Kejadiannya sekitar pukul 07.00 WIB, korban ada 2 orang yang berhasil selamat dan mengalami trauma," ungkapnya. 

BACA JUGA:Pria Lanjut Usia Tanpa Identitas Ditemukan Tewas Tergeletak di Depan Toko Jakarta Prabumulih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: