BSI Maslahat Palembang Gelar Program Pesantren Sehat 2025 di Yayasan Tijarotal Lantabur

BSI Maslahat Palembang Gelar Program Pesantren Sehat 2025 di Yayasan Tijarotal Lantabur

Program Pesantren Sehat 2025 yang digelar oleh BSI Maslahat Palembang di Yayasan Tijarotal Lantabur sukses memberikan edukasi tentang gaya hidup sehat, pemberian makanan bergizi, dan pemanfaatan lahan pesantren untuk ketahanan pangan-foto:dokumen palpos-

Pengelolaan hasil panen untuk kebutuhan gizi santri.

Menurut Anang Suroso, Manager BSI Maslahat URO Palembang, upaya ini merupakan langkah strategis dalam membangun ketahanan pangan di lingkungan pesantren.

"Kami ingin membangun budaya pesantren yang tidak hanya sehat tetapi juga mandiri secara ekonomi melalui pemanfaatan lahan yang ada," ujarnya.

Dampak dan Target Program Pesantren Sehat

Program Pesantren Sehat merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh BSI Maslahat di berbagai pesantren di Indonesia.

Pada tahun 2024, program ini telah berhasil diimplementasikan di 9 pesantren dari target 10 pesantren dengan total penerima manfaat sebanyak 900 santri dan masyarakat sekitar.

Untuk tahun 2025, BSI Maslahat menargetkan jangkauan yang lebih luas dengan harapan dapat menjangkau lebih dari 1000 santri di berbagai daerah.

BSI Maslahat juga mengajak masyarakat untuk turut serta dalam program ini dengan berdonasi melalui platform digital di https://digital.bsimaslahat.or.id/campaign/infak-beras-santri.

Setiap donasi yang diberikan diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan pangan santri secara berkelanjutan.

"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dalam program ini. Setiap donasi yang disalurkan akan menjadi kebaikan yang terus mengalir bagi para santri yang sedang menuntut ilmu di pesantren," kata KGS Muhammad Ismail, BDO Funding ISE BSI Regional Office 3 Palembang.

Komitmen BSI Maslahat dalam Peningkatan Kesejahteraan Pesantren

Sebagai Lembaga Amil Zakat Nasional (LAZNAS) dan Nazhir Wakaf, BSI Maslahat berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi dalam penguatan ekosistem ekonomi syariah melalui berbagai program sosial, termasuk kesehatan di lingkungan pesantren.

Dengan adanya Program Pesantren Sehat, diharapkan para santri dapat:

Menjadi generasi yang lebih sehat dan kuat secara fisik maupun mental,

Meningkatkan pemahaman mereka tentang pola hidup sehat dan pentingnya gizi seimbang,

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: