XL Axiata Sigap Bantu Korban Bencana, Jaringan Tetap Aktif di Tengah Krisis

Caption : XL Axiata Sigap Bantu Korban Bencana, Jaringan Tetap Aktif di Tengah Krisis. F ist--
PALPOS.ID - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) melalui program XL Axiata Peduli kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam di Indonesia.
Kali ini, XL Axiata menyalurkan bantuan bagi korban erupsi Gunung Ibu di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, serta korban banjir di Kota Bandar Lampung, Lampung, dan Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.
Bantuan yang diberikan berupa kebutuhan pokok sehari-hari bagi warga terdampak, seperti makanan, air bersih, selimut, susu, dan perlengkapan darurat lainnya.
Penyaluran bantuan dilakukan bekerja sama dengan Yayasan Benihbaik serta mitra lokal XL Axiata Peduli agar bantuan dapat segera sampai ke tangan masyarakat yang membutuhkan.
BACA JUGA:XL Axiata Berhasil Raih Kinerja Solid di Tahun 2024 Pendapatan Naik 6%, Laba Bersih Naik 45%
BACA JUGA:XL Axiata Borong Penghargaan Inovasi dan Keberlanjutan 2024
Group Head Corporate Communication XL Axiata, Reza Z. Mirza, mengungkapkan keprihatinannya terhadap musibah yang melanda beberapa daerah di Indonesia.
Ia menegaskan bahwa XL Axiata berkomitmen untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana melalui program tanggap darurat ini.
"Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para korban dan membantu mereka dalam menghadapi situasi sulit. Kami juga terus berkoordinasi dengan aparat dan pemerintah daerah setempat untuk memastikan distribusi bantuan berjalan lancar," ujar Reza.
Untuk korban erupsi Gunung Ibu di Halmahera, bantuan berupa masker, selimut, air mineral, dan kebutuhan pokok lainnya telah disalurkan kepada warga Desa Sangaji Nyeku, Kecamatan Tabaru, Kabupaten Halmahera Barat, pada 14 Februari.
BACA JUGA:Keceriaan Nataru 2025, Karyawan XL Axiata Berbagi Kebahagiaan ke Panti Asuhan
Sementara itu, bagi korban banjir di Bandar Lampung, XL Axiata telah menyalurkan bahan kebutuhan pokok, susu, dan makanan anak.
Bantuan ini diserahkan langsung oleh Territory Sales XL Axiata area Bandar Lampung kepada warga Kampung Baru, Kelurahan Way Lunik, Kecamatan Panjang, pada 13 Februari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: