Ingatkan Anggota, Kapolsek Indralaya: Pelayanan Yang Baik Dimulai Dari Sikap dan Etika

Ingatkan Anggota, Kapolsek Indralaya: Pelayanan Yang Baik Dimulai Dari Sikap dan Etika

Kapolsek instruksikan jajaran agar lakukan pelayanan yang baik dan humanis kepada masyarakat-Foto:dokumen palpos-

OGANILIR, PALPOS.ID – Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat, Kapolsek Indralaya AKP Junardi menegaskan pentingnya penerapan prinsip "Senyum, Sapa, Salam" kepada seluruh personel. 

Penekanan ini disampaikan saat memimpin apel pagi yang digelar di halaman Mapolsek Indralaya pada Senin, 19 Mei 2025.

Dalam arahannya, AKP Junardi secara khusus menginstruksikan kepada petugas yang bertugas di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) agar memberikan pelayanan dengan sikap ramah, humanis, dan profesional. 

Menurutnya, penerapan etika dasar ini sangat penting dalam membangun citra positif Polri di mata masyarakat.

BACA JUGA:Suami Ungkap Kronologi Istri Hamil 6 Bulan Ditemukan Tewas di Kebun Tebu Sribandung

BACA JUGA:Warga Seribandung Geger, Mayat Wanita Diduga Hamil Ditemukan di Kebun Tebu

“Pelayanan yang baik dimulai dari sikap dan etika. Dengan menyambut masyarakat secara sopan dan bersahabat, kita menunjukkan bahwa Polri hadir sebagai pelindung dan pelayan masyarakat,” ujar AKP Junardi dalam sambutannya.

Lebih lanjut, Kapolsek memberikan apresiasi kepada seluruh anggota yang telah bekerja sama dalam pengamanan kegiatan konser musik Tipe-X yang digelar di kawasan perkantoran Tanjung Senai. 

Ia menilai keberhasilan kegiatan tersebut merupakan buah dari kekompakan dan kerja sama seluruh unsur personel di lapangan.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolsek juga menyoroti jumlah tahanan yang terus meningkat di ruang tahanan Polsek Indralaya

BACA JUGA:Tiga WBP Kelas II A Tanjung Raja Selundupkan Sabu Di Gerobak Sampah, Kini Diamankan Polisi

BACA JUGA:Gudang Kopi di Ogan Ilir Hangus Terbakar, Kerugian Capai Rp100 Juta

Ia menginstruksikan kepada Unit Reskrim untuk segera berkoordinasi dengan Lapas guna menitipkan tahanan agar menghindari over kapasitas yang dapat mengganggu kenyamanan dan keamanan.

Selain itu, AKP Junardi turut mengingatkan peran aktif para Bhabinkamtibmas dalam menjaga ketertiban masyarakat melalui kegiatan sambang dan sosialisasi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: