Wacana Pembentukan Provinsi Samudera Pase: Enam Kabupaten Pilih Pisah dari Provinsi Aceh

Selasa 10-09-2024,09:26 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Yen_har

Menurutnya, tujuan utama dari pemekaran wilayah ini adalah untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Aceh. 

Meskipun Aceh merupakan salah satu penghasil sawit terbesar di Indonesia, kenyataannya daerah ini masih menghadapi berbagai permasalahan sosial seperti stunting dan kemiskinan ekstrem.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Aceh: Usulan Pembentukan Tiga Provinsi Daerah Otonomi Baru Terus Menyala

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Aceh: Enam Daerah Pilih Gabung Daerah Otonomi Baru Provinsi Samudera Pase

Menurut Safarudin, pembentukan Provinsi Samudera Pase diharapkan bisa membawa dampak positif terhadap pelayanan publik yang lebih merata dan meningkatkan efektivitas pemerintahan daerah. 

Di sisi lain, pemekaran ini juga dianggap penting untuk memperkuat keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Dengan adanya pemekaran wilayah, diharapkan pemerintah daerah bisa lebih fokus dalam melayani masyarakat dan mengatasi masalah-masalah sosial-ekonomi yang selama ini dihadapi oleh masyarakat Aceh.

Safarudin menambahkan bahwa dengan pemekaran, wilayah yang tadinya luas dan sulit dijangkau akan lebih mudah terlayani secara administratif. 

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Aceh: Enam Kabupaten Pilih Bergabung Daerah Otonomi Baru Provinsi ABAS

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Aceh: Intip Profil 6 Kabupaten/Kota Daerah Otonomi Baru Provinsi ALA

Setiap daerah dalam provinsi baru ini akan mendapatkan alokasi anggaran dan perhatian yang lebih baik dari pemerintah pusat, yang nantinya diharapkan mampu menurunkan tingkat kemiskinan dan meningkatkan kualitas pendidikan serta kesehatan di wilayah tersebut.

Dukungan Terhadap Pembentukan Provinsi Samudera Pase

Wacana pembentukan Provinsi Samudera Pase mendapatkan dukungan dari berbagai elemen masyarakat. 

Selain Safarudin, Fadhli Ali, Wasekjen Persatuan Barat Selatan Aceh (PBSA), turut menyuarakan bahwa perjuangan untuk mewujudkan pemekaran wilayah harus terus dilanjutkan. 

Menurutnya, masyarakat di kawasan Barat Selatan Aceh atau yang dikenal dengan Barsela juga berjuang keras untuk pembentukan Provinsi Aceh Barat Selatan, yang mencakup enam kabupaten di wilayah tersebut.

BACA JUGA:Pemekaran Wilayah Provinsi Aceh: Usulkan Pembentukan Dua Provinsi Daerah Otonomi Baru ALA dan ABAS

Kategori :