Pemasok Sabu-sabu ke Kota Prabumulih Diringkus

Pemasok Sabu-sabu ke Kota Prabumulih Diringkus

Kapolres Prabumulih AKBP Wtdiardi SIK SH MH didampingi Kasatres Narkoba dan Kasi Humas saat menunjukan barang bukti ungkap kasus narkoba, Senin (01/8).Foto:Prabu/Palpos.id--

Pemasok Sabu-Sabu ke Kota Prabumulih Diringkus

 

// Berikut BB seberat 383,92 gram

PRABUMULIH,PALPOS.ID-Alimansyah alias Didung (40), asal Kabupaten Muara Enim yang kerap memasok narkoba jenis sabu-sabu ke Kota Prabumulih, berhasil diringkus anggota Satresnarkoba Polres Prabumulih yang menyamar sebagai pembeli (under cover buy).

 

Pengedar barang haram itu ditangkap, di sebuah hotel dikawasan Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur, Jumat (29/7) sekitar pukul 22.30 WIB.

 

Selain menangkap pelaku, petugas juga berhasil mengamankan 5 paket sabu-sabu seberat 383,92 gram, 1 unit handphone, tisu dan plastik klip serta 1 unit mobil milik pelaku.

 

Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK SH MH didampingi Kasi Humas, AKP Sri Djumiati dan Kasatres Narkoba, AKP Heri mengatakan penangkapan terhadap bandar narkoba itu bermula dari informasi yang didapat personilnya yang menyebutkan pelaku kerap memasok narkoba ke wilayah hukum Polres Prabumulih.

 

“Rekan-rekan dari satresnarkoba melaksanakan penyelidikan dengan berbagai teknik, termasuk dengan under cover buy (menyamar) sehingga berhasil menangkap pelaku disalah satu hotel di Prabumulih,” ungkap AKBP Witdiardi.

 

Selanjutnya pelaku dan barang bukti sambung Kapolres, diamankan ke Mapolres Prabumulih dan dilaksanakan pemeriksaan lebih lanjut. “Pelaku dimintai keterangan dan dilakukan tes urine,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: