Demokrat Prabumulih Berikan Bantuan ke Berbagai Panti Asuhan

Demokrat Prabumulih Berikan Bantuan ke Berbagai Panti Asuhan

Ketua DPC Partai Demokrat Prabumulih Deni Victoria SH MSi menyerahkan bantuan kepada salah satu pengurus yayasan panti asuhan, Selasa (13/09). -Palpos.id-

PRABUMULIH, PALPOS.ID - DPC Partai Demokrat Kota Prabumulih beserta sayap partai AMPD dan kader Srikandi, kembali menyalurkan bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan, Selasa 13 September 2022.

Kali ini, bantuan sosial tersebut menyasar anak-anak yatim dan piatu serta anak-anak terlantar yang selama ini dirawat dan dididik di panti asuhan yang ada di Kota Prabumulih.

Penyaluran bantuan tersebut, secara simbolis diserahkan langsung Ketua DPC Demokrat Prabumulih, Deni Victoria SH MSi.

Ketua DPC Demokrat Prabumulih, Deni Victoria SH MSi mengatakan, bantuan sosial pemberian paket sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian Partai Demokrat kepada masyarakat yang membutuhkan.

BACA JUGA:Semarak HUT Kemerdekaan RI ke 77 DPC P Demokrat Prabumulih Santuni Ratusan Pejuang Kebersihan

Selain itu sambungnya, pemberian bantuan ke panti asuhan itu juga dalam rangka memeriahkan HUT Partai Demokrat ke 21 sekaligus HUT Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke 73.

"Hari ini kami bersama Srikandi, sayap partai AMPD bersama-sama mengunjungi dan memberikan bantuan Sembako ke lima lokasi atau ke seluruh panti asuhan yang ada di kota Prabumulih," ujar Deni.

Deni berharap, bantuan yang diberikan disaat harga BBM bersubsidi baru saja naik itu, dapat meringankan pihak yang menerima.

“Semoga saja ditengah kondisi ekonomi yang baru hendak bangkit pasca pandemi Covid-19 dan kenaikan harga BBM ini, bantuan ini dapat bermanfaat,” tuturnya.

BACA JUGA:Panasi Mesin Partai, Demokrat Prabumulih Gelar Konsolidasi

Untuk diketahui, panti asuhan yang mendapatkan bantuan dari DPC Demokrat Prabumulih.

Yaitu, Panti Asuhan Riyadhul Kholisin yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Gunung Ibul.

Kemudian, kepada Panti Asuhan Aziziyah berlokasi di Jalan Bukit Lebar Kelurahan Muaradua.

Selanjutnya, Panti Asuhan Aisyiyah Al Munawaroh dan Yayasan Wahdini yang ada di Jalan RA Kartini Sukajadi.

BACA JUGA:Bantu Korban Rudapaksa, Demokrat Prabumulih Kecam Keras Aksi Rudapaksa

Serta Panti Asuhan Raudhatul Athfal Aisyiyah Bustanul Athfal berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Prabumulih Barat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: