Camat Jakabaring dan Lurah Silaberanti Pimpin Gotong Royong Bersihkan Anak Sungai Aur

Camat Jakabaring dan Lurah Silaberanti Pimpin Gotong Royong Bersihkan Anak Sungai Aur

Warga bergotong-royong membersihkan anak Sungai Aur yang ada di RT 30 Kelurahan Silaberanti Kecamatan Jakabaring Kota Palembang, Minggu 20 November 2022. -Palpos.id-

PALEMBANG, PALPOS.ID – Untuk menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah berbagai penyakit disaat cuaca ekstrem, warga RT 30 RW 07 Kelurahan Silaberanti Kecamatan Jakabaring Kota Palembang, gelar gotong royong.

Gotong royong yang diadakan Minggu 20 November 2022 pagi itu, dipimpin langsung Camat Jakabaring Drs Rahmat Maulana. Serta Lurah Silaberanti Rita Asmara SE, Ketua RW 07 Pak Daniel, dan Ketua RT 30 Pak Azhari.

Dalam Kegiatan yang ditujukan membersihkan Anak Sungai Aur dan Musala Al Barokah di RT 30 tersebut, diikuti puluhan warga RT 30 sendiri.

Selain itu, juga ada dibantu dari warga RT 29, RT 32 dan RT 40, semuanya masih dalam lingkup RW 07 Kelurahan Silaberanti.

BACA JUGA:Hemat Anggaran Rp17 Miliar, Dewa Akan Beri Sanksi ASN Tak Ikut Gotong Royong

Kemudian, ada puluhan ASN dari Kecamatan Jakabaring, maupun ASN dari Kelurahan Silaberanti.

Camat Jakabaring Drs Rahmat Maulana, mengaku jika kegiatan gotong royong tersebut merupakan program dari Walikota Palembang H Harnojoyo.

‘’Ya gotong royong ini merupakan program rutin Walikota Palembang Bapak H Harnojoyo,” jelasnya.

Sedangkan Lurah Silaberanti Rita Asmara SE mengaku, jika kegiatan ini juga merupakan kegiatan rutin setiap minggu pagi.

BACA JUGA:Deru Minta Semangat Gotong Royong Harus Dipulihkan

‘’Namun, untuk lokasi gotong royong kita gelar di berbagai RT dalam Kelurahan Silaberanti,” ungkapnya.

Sementara Ketua RT 30 Kelurahan Silaberanti Pak Azhari, mengaku kegiatan gotong royong digelar untuk menjaga kebersihan lingkungan serta mencegah berbagai penyakit.

‘’Apalagi saat ini cuaca ekstrem, jadi selain menjaga kebersihan lingkungan, juga untuk mencegah penyakit,” jelasnya.

Dikatakan Pak Azhari, ada dua fokus gotong royong ini, yakni membersihkan anak Sungai Aur serta membersihkan Musala Al Barokah, semuanya berada dalam lingkungan RT 30.

BACA JUGA:Warga Sukarame Gardena Gotong Royong Bersih Lingkungan

‘’Kita juga mengucapkan terima kasih kepada warga RT 29, RT 32 dan RT 40, yang ikut berpartisipasi dalam gotong royong di RT 30 pagi ini,” katanya.

Dari pantauan Palpos.id, dalam gotong royong kali ini, Pemerintah Kecamatan Jakabaring juga mengerahkan dua unit truk sampah.

Truk sampah itu digunakan untuk mengangkut sampah hasil gotong royong warga di RT 30 RW 07 Kelurahan Silaberanti. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: