Daihatsu Charade Turbo Mobil Teramat Langka di Indonesia

Daihatsu Charade Turbo Mobil Teramat Langka di Indonesia

Daihatsu Charade Turbo yang pernah mengaspal, dan kini kebaradaannya mulai langka di indonesia.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

PALEMBANG, PALPOS.ID - Di tahun 1980 an Daihatsu pernah meluncurkan kendaraan jenis sedan kompak bermesin Turbo dengan kode CR 11R. 

Sedan mungil Daihatsu Charade ini diproduksi pada tahun 1986 ini mempunyai dapur pacu 1000 cc.

Kemudian, mempunyai tenaga besar dengan kode mesin CB60 dengan Turbo keluaran HI 3 silinder segaris inline SOHC, tenaga yang dihasilkan 67 hp dan torsi 106 NM.

Menganut sistem transmisi 5 kecepatan. Versi yang di jual di Indonesia adalalah Hatchback 5 pintu. 

BACA JUGA:Malaysia Open 2023: Fajar/Rian Ungkap Kunci Sukses ke Final

BACA JUGA:Sindikat Jual Beli Bayi Beraksi dan Manfaatkan Grup WA, Emak-emak Harus Waspada Ya!

Menjadikan sedan kompak pertama di Indonesia bermesin Turbo. Sedangkan versi diluar Indonesia adalah 3 pintu. 

Desain mobil ini tidak ada perbedaan dengan Daihatsu Charade lainnya, desain yang mengkotak khas tahun 80 an.

Dan hanya ada penambahan stiker memanjang dengan kata turbo pada pintu samping kiri dan kanan.

Sayang sekali pabrikan Daihatsu menyuntik mati Daihatsu Charade Turbo penjualannya di Indonesia, sehingga kehadirannya di Indonesia teramat sedikit di jalanan.

BACA JUGA:Pembatasan usia Honorer Diangkat PNS Minimal 19 Tahun dan Maksimal 46 Tahun, Kamu Berapa Umurnya?

BACA JUGA:Wow! Otong Gunawan Pernah ‘Layani’ 15 Istri dalam Semalam, Ini Data Lengkap 7 Raja Poligami Indonesia...

Daihatsu Charade Turbo mulai di cari orang. Selain kelangkaan dan klasik mobil tersebut termasuk ‘kolektor item’ di kalangan pencinta sedan kompak.

Selain itu, kelebihan Daihatsu Charade ini punya tenaga besar, tapi tetap irit bahan bakar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: