Daun Sirih Ternyata Bisa Jadi Obat Mata, Begini Cara Penggunaannya!
Daun sirih yang kayak manfaat. Foto Sefty--PALPOS.ID
PALEMBANG, PALPOS.ID - Sirih merupakan tumbuhan yang merambat atau bersandar pada pohon lain.
Daun sirih yang memiliki nama lain bido, base, sireh ini ternyata memiliki banyak manfaat khususnya untuk kesehatan mata.
Sejak zaman dahulu Indonesia terkenal dengan kekayaan alam yang mengandung banyak manfaat bagi kesehatan.
Berbagai obat tradisional tercipta dari tumbuh- tumbuhan yang ada di Indonesia, salah satunya daun sirih.
Sebenarnya, tidak hanya sebagai obat mata saja, namun juga berbagai obat lainnya seperti mimisan, gigi, mulut, hingga mengobati setelah melahirkan.
Karena didalam daun sirih banyak mengandung carvacrol, chavibetol, Eugenol, dan isomer. Selain itu, minyak esensial yang ada di daun sirih memiliki sifat antibakteri
Menariknya lagi, ternyata daun sirih juga kaya kandungan antioksidan seperti flavonoid, tanin dan terpenoid.
Sementara untuk air rebusan daun sirih bisa digunakan untuk mengobati konjungtivitas atau mata merah.
BACA JUGA:Khasiat Petai Cina Sangat Ampuh Sembuhkan 5 Penyakit Ini
Cukup dengan meneteskan air daun sirih hingga merah mata kembali normal serta tidak perih kembali.
Meskipun belum ada kejelasan secara pasti akan khasiat atau efek samping dari kandungan daun sirih untuk kesehatan ini, namun sejak dahulu air daun sirih kerap digunakan untuk pengobatan mata.
Serta bisa memberikan efek yang baik untuk kesehatan mata.
Dari hasil dari American Journal of Clinical and Experimental Immunology, yang menguji efek daun sirih terhadap pasien penderita konjungtivitas alias peradangan pada konjungtivitas mata, dijelaskan jika daun sirih merupakan obat bakteri, virus parasit dan juga jamur yang ada pada mata.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: