Eko Tewas Dimassa karena Diduga Mencuri Motor, Ini Kata Kapolres Ogan Ilir...

Eko Tewas Dimassa karena Diduga Mencuri Motor, Ini Kata Kapolres Ogan Ilir...

Kartu Tanda Penduduk atau KTP Eko Hardiansyah yang tewas setelah dimassa karena diduga mencuri motor di Kabupaten Ogan Ilir, Selasa 31 Januari 2023.-Palpos.id-

INDRALAYA, PALPOS.ID -  Sungguh malang nasib Eko Hardianyah (34), warga Desa Kerinjing Kecamatan Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir atau OI.

Eko tewas diamuk massa karena diduga mencuri sepeda motor di Desa Tanjung Tambak Kecamatan Tanjung Batu Kabupaten OI, Selasa, 31 Januari 2023, sekitar pukul 18.00 WIB.

Warga Desa Kerinjing banyak tidak menyangka dengan apa yang telah dilakukan Eko hingga akhirnya harus kehilangan nyawa. 

Pasalnya Eko dikenal sebagai sosok yang baik, pekerja keras. Dan juga saat ini masih bekerja di salah satu showroom mobil di Kota Padang, Sumatera Barat.

BACA JUGA:Curi Motor Trail Mini, Sopir Asal Lahat Nyaris Tewas Dimassa

BACA JUGA:BREAKING NEWS: 2 Pelaku Jambret Hp di Kalidoni Nyaris Dimassa, Begini Modusnya...

"Korban Eko ini masih warga kita asli dari Desa Sukaraja. Eko baru 2 hari pulang dari Padang. Bekerja di showroom mobil di Padang. 

Rencana almarhum pulang adalah menjemput iparnya, rencano nak berangkat lagi ke Padang," terang pihak keluarga Eko bernama Eteh kepada Palpos.id sebagaimana tersebar diberbagai grup WhatsApp (WA), Rabu, 01 Februari 2023.

Dirinya tak menyangka bahwa selepas salat magrib mendengar kabar bahwa Eko meninggal diamuk massa, karena diduga mencuri sepeda motor.

"Baik warga disini maupun keluarga tidak percaya bahwa Eko maling motor. Menurut keterangan saksi, almarhum ini baru pegang setang motor, lalu diteriaki maling. Eko berlari dan kemudian diamuk massa," ucapnya.

BACA JUGA:Ketahuan Curi Motor, Warga 26 Ilir Palembang Dimassa

BACA JUGA:Apes Terekam CCTV, Pencuri Motor diamankan

Dirinya mengatakan, warga Desa Sukaraja sama sekali tidak menyangka bahwa almarhum berani mencuri sepeda motor tersebut.

Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman mengatakan pihaknya akan memburu dan menangkap pelaku yang merupakan massa. Karena telah mengeroyok dan menghakimi Eko hingga tak bernyawa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: